Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Antarprovinsi

Jakarta,Koranpelita.com

Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat kembali menangkap pelaku diduga sindikat pengedar narkoba lintas provinsi.

Sebanyak ratusan kilogram narkoba jenis daun ganja berhasil diamankan polisi.

Kapolres metro Jakarta Barat Kombes Pol Audie S. Latuheru, saat dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan narkoba tersebut

“Ya benar anggota kami berhasil membongkar sindikat narkoba antar provinsi dan saat ini para pelaku berikut barang bukti sedang dalam perjalanan ke Jakarta guna proses penyelidikan lebih lanjut, ” ujar Audie, Selasa (21/1/2020 ).

Sementara Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Erick Frendriz mengatakan, dalam penangkapan kali ini merupakan hasil pengembangan sebelumnya yang ditangkap di kawasan Cipayung Jakarta Timur.

Dalam pengembangan tersebut, petugas kami di lapangan dibawah pimpinan kanit 2 AKP Maulana Mukarom menangkap tiga orang tersangka yakni SO (58), EA (44) dan SN.

“Saat ini kami berhasil mengamankan ratusan kilogram narkoba jenis Daun ganja, di kota nopan kota Mandailing natal Sumatera utara” kata Erick,

Namun Erick belum bisa memberikan kronologi penangkapan terhadap tiga pelaku narkoba diduga sindikat jaringan narkoba lintas provinsi tersebut.

“Saat ini kita masih lakukan pemeriksaan lebih itensif, tandasnya.(Iv)

About redaksi

Check Also

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Hadiri Pembukaan Tanwir Dan Resepsi Milad Ke-112 Muhammadiyah

Kupang, Koranpelita.com Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden RI Prabowo Subianto menghadiri Pembukaan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca