Dandim 0505/JT Bersama Forkopimko Dampingi Wakapolda Metro Jaya Berikan Bansos

Jakarta,  Koranpelita.com

Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 74 Polda Metro Jaya melaksanakan kegiatan Bakti sosial berupa penyerahan bantuan sosial 1200 Paket sembako di Wilayah Jakarta Timur oleh Wakapolda Brigjen Pol Hendro Pandowo, Selasa (23/6/2020).

Bakti sosial Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 74 ini dengan tema “Kamtibmas Kondusif Masyarakat semakin Produktif” Turut menyerahkan Bantian sosial Wapolda Metro Jaya Brigjen Pol Hendro Pandowo, Dandim 0505/JT Kolonel Inf M. Mahfud As’at S.IP, Kapolres Metro Jaktim Kombes Pol Arie Ardian Rishadi S.Ik, Walikota Jaktim H. M. Anwar mendampingi Wakapolda.

Bakti sosial yang dilaksanakan di dua wilayah yaitu Kelurahan Klender dan Kelurahan Cipinang muara ini bertujuan untuk membantu masyarakat di wilayah Jakarta timur yang sangat membutuhkan di tengah pandemi Covid – 19 juga sebagai bentuk rasa solidaritas Polri bersama TNI kepada masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi selama kegiatan PSBB.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Wapolda, Dandim, Kapolres dan Walikota Jakarta timur kepada perwakilan beberapa orang warga, Dengan tetap mengikuti protokol kesehatan dengan memperhatikan physical distancing untuk beberapa orang perwakilan warga yang menerima bantuan secara simbolis.

“Penyampaian dan Harapan Brigjen Pol Pandowo, semoga kita tetap diberi kesabaran serta ketabahan, pegang Protokol Kesehatan dengan jaga jarak pakai masker dan cuci tangan, mari kita berdoa semoga Covid 19 ini cepat pergi dari Bumi Pertiwi dan semoga kita semua diberikan kesehatan. Tegas Wakapolda.(@pendim jt)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca