Setelah mendapatkan ilmu dari keterampilan membuat batik Shibori dan Ecoprint, kini bertambah lagi keterampilan anggota Jalasenastri Daerah Koarmada II melalui pelatihan pembuatan sosis.
Surabaya, Koranpelita.com-Latihan yang digelar di Gedung Jalasenastri R-4 Denma Mako Koarmada II, Rabu (20/2), Ketua Daerah Jalasenastri Armada (KDJA) II Ny. Dien Mintoro Yulianto, mendampingi Wakil Ketua Umum Jalasenastri Ny. Chichi Wuspo Lukito, yang terjun langsung dalam memberikan pelatihan pembuatan sosis tersebut.
Ny. Dien Mintoro Yulianto dalam sambutannya mengatakan, semoga kegiatan pelatihan pembuatan sosis ini bisa bermanfaat yakni bertambahnya ilmu pengetahuan bagi ibu- ibu Jalasenastri, sehingga bisa menambah pendapatan sekaligus mengurangi pengeluaran keluarga, karna bisa membuat sosis sendiri yang lebih hemat dan lebih sehat.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Ketua Daerah Jalasenastri Armada III Ny. ING Ariawan, Wakil Ketua Daerah Koarmada II Ny. Dwi Heri Purwono dan perwakilan tiap tiap cabang, serta anggota Kowal Koarmada II.(ay)