Jakarta, Koranpelita.com
Dalam rangka mengisi kegiatan di bulan suci Ramadhan 1440 H, Pasukan Marinir 1 (Pasmar 1) menggelar Lomba Bimbingan Mental (Bintal) tingkat Pasmar 1 bertempat di Masjid Al Ikhlas dan Balai Prajurit Kalawai Pasmar 1 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (17/5).
Lomba Bintal Pasmar 1 yang digelar selama 2 hari dari tanggal 16 hingga 17 Mei 2019 tersebut diikuti oleh Perwakilan Satlak jajaran Pasmar 1 dengan macam lomba meliputi Membaca Al Quran (MTQ), Ceramah, Adzan dan Qosidah.
Dalam sambutan Danpasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, M.Tr (Han) yang dibacakan oleh Danmenkav 1 Mar Kolonel Marinir Ahmad Shocfan menyampaikan bahwa Lomba Bintal Pasmar 1 ini digelar dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan tahun 1440 H.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai ajang penilaian kemampuan dan pembinaan personel baik perorangan maupun beregu dalam bidang keagamaan yang mencerminkan ciri khas prajurit Marinir yang religius.
Selanjutnya disampaikan bahwa kegiatan ini juga mempunyai arti penting karena mengakomodasi beberapa kegiatan untuk memberikan wadah dan kesempatan bagi prajurit Pasmar 1 sebagai tolak ukur kemampuan yang dimiliki prajurit yang religius mampu membaca ayat-ayat suci Al-Qur’an secara benar maupun kekompakan tim dalam menghafalkan syair-syair shalawat dalam Qosidah sehingga bisa dijadikan referensi untuk meningkatkan kualitas pembinaan mental prajurit Pasmar 1 sekaligus sebagai sarana untuk mencari bibit dan menjaring prajurit yang berbakat serta berprestasi baik sebagai Da’i, Qori dan Qori’ah, Mu’adzin maupun grup musik bernuansa islami.
Dari lomba ini diperoleh hasil sebagai berikut, Membaca Al Quran (Qori) Juara I Kopda Mar Abd Azis Ubais Yonpom 1 Mar, Juara II Kopda Mar Riyanto Yonif 4 Mar, Juara III Kopda Mar Suyanto Yonif 6 Mar, Juara Membaca Al Quran (Qoria) Juara I Ny, Fajar Rian Yontaifib 1 Mar, Juara II Ny. Ramli Yonif 2 Mar, Juara III Ny. Sugianto Yonif 6 Mar.
Lomba Dai Juara I Koptu Mar Yunarso Yontaifib 1 Mar, Juara II Serka Mar Ruslan Yonif 2 Mar, Juara III Kopda Mar Zamrbroni Yonif 6. Lomba Azan Juara I Koptu Mar Sudirno Yonif 4 Mar,Juara II Kopda Mar Ahmad Arianto Yonif 2 Mar Juara III Pelda Mar Slamet Yonzeni 1 Mar.
Lomba Qosidah Juara I Brigif 1 Mar, Juara II Menkav 1 Mar dan Juara III Menbanpur 1 Mar. Untuk penyerahan hadiah lomba akan diberikan pada saat buka bersama prajurit tingkat Kormar yang direncanakan pada 21 Mei 2019 mendatang.
Hadir dalam lomba tersebut Wadan Pasmar 1 Kolonel Marinir Muhamad Nadir, Ketua Jalasenastri PG Kormar Ny.Suhartono, Ketua Korcab Pasmar 1 Ny. Ayu Nur Alamsyah, para Asisten Danpasmar 1, Dankolak/Satlak Pasmar 1, serta pengurus Jalasenastri PG Kormar dan Korcab Pasmar 1.(ay)