Palangka Raya, koranpelita.com
Memperingati Hari Raya Idul Adha 1442 H, Rumkit (Rumah Sakit) Bhayangkara Palangka Raya melaksanakan penyembelihan hewan kurban, Selasa (20/07/2021).
Dalam acara penyembelihan dua hewan kurban tersebut dihadiri langsung Karumkit Bhayangkara Tk III Palangka Raya Kompol dr. Anton Sudarto.
Dalam menyembelih hewan kurban sebanyak 2 ekor sapi yang sebagian besar dibagikan kepada warga yang terdampak pandemi Covid-19.
Karumkit Kompol dr. Anton Sudarto, mengungkapkan bahwa kegiatan penyembelihan hewan kurban tahun ini berbeda, karena dilaksanakan ditengah pandemi Covid-19.
“Pada hari ini kita melaksanakan penyembelihan hewan kurban sebanyak dua ekor sapi yang kita bagikan kepada warga sekitar Rumkit Bhayangkara Palangka Raya. Dalam situasi pandemi Covid-19, kita tetap mengedepankan nilai- nilai pengorbanan dengan berbagi kepada sesama” ujarnya.
Untuk pembagian daging kurban kepada warga sekitar dilakukan secara door to door dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang bertujuan untuk menghindari kerumunan warga.(Sut).