Pejabat Utama Kodiklatal Laksanakan Kunjungan Kerja Ke Kolatmar Grati Pasuruan

Pasuruan,  Koranpelita.com

Dalam upaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang dihasilkan lembaga Pendidikan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan latihan Angkatan Laut (Kodiklatal), empat pejabat Utama Kodiklatal melaksanakan kunjungan kerja ke Komando Latihan Marinir (Kolatmar) yang berlokasi di Grati Pasuruan Jawa Timur, Jumat, (10/7).

Adapun empat pejabat Utama Kodiklatal tersebut antara lain Komandan Komando Pendidikan Operasi laut (Dankodikopsla) Laksma TNI Irwan Achmadi, M.Tr, (Han). Direktur Pendidikan dan Latihan (Dirdiklat) Laksma TNI Judijanto, M.Si., MA,  Direktur Pengkajian dan Pengembangan (Dirjianbang) Laksma TNI I Wayan Suarjaya, S.Sos, dan Direktur Umum (Dirum) Laksamana Pertama TNI Rubiyanto, S.E., M.M., CHRMP. Kunjungan empat pejabat Kodiklatal ini diterima langsung Komandan Kolatmar Kolonel Marinir Suliono.

Setelah sampai di Mako Kolatmar Grati Pasuruan acara diawali dengan Ucapan selamat datang dari Komandan Kolatmar Kolonel Marinir Suliono dilanjutkan paparan mengenai Kondisi Kesatrian berikut sarana dan prasarana yang dimiliki Kolatmar yang berlokasi di wilayah Grati Pasuruan.

Sementara itu rombongan pejabat Kodiklatal yang diwakili Dankodikopsla Kodiklatal menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan yang diberikan dari Kolatmar. Menurutnya maksud dan tujuan kunjungan ke Kolatmar tersebut selain silaturohmi juga melaksanakan peninjauan lokasi yang  rencananya untuk pembangunan sarana pendidikan dan latihan bagi prajurit Korps marinir. Adapun pembangunan sarana dan prasarana diwilayah Kolatmar Grati Pasuruan tersebut seiring dengan pemekaran organisasi Kodiklatal kususnya dan TNI AL pada umumnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

TNI AL GAGALKAN UPAYA PENYELUNDUPAN SABU SEBERAT 2600 GRAM YANG DIKEMAS DALAM BUNGKUS TEH CHINA DI PERAIRAN SELAT BELAKANG PADANG

Batam, Koranpelita.com TNI AL dalam hal ini Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal IV) Bersama …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca