Prajurit Yonif 1 Marinir Rawat Tanaman Pangan

Sidoarjo,  Koranpelita.com

Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan perawatan tanaman yang telah ditaman memanfaatkan lahan kosong saat siaga menghadapi penyebaran wabah virus Corona (Covid-19) di Markas Batalyon Infanteri 1 Marinir Jl. Juanda No.2 Gedangan, Sidoarjo. Selasa (2/6/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir tersebut yaitu merawat tanaman dengan memberikan kayu sebagai penopang dahannya yang mulai tinggi, memberi pupuk serta pengairan yang cukup dan mencabuti rumput di sekitar tanaman.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta, M. Tr. Opsla menyampaikan bahwa kendati situasi Pandemi Covid-19 saat ini belum berakhir, diharapkan prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir dapat memanfaatkan waktu yang ada untuk melakukan kegiatan yang bermanfaat dalam mendukung program pemerintah terutama ketahanan pangan, tentunya dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan penanganan Covid-19, selalu memakai masker dan tetap menjaga Physical Distancing.

“Ini merupakan langkah strategis dalam menghadapi antisipasi covid-19 apabila berkepanjangan, karena merupakan bagian dari sistem peringatan dini terkait kecenderungan kebutuhan pangan yang akan terus meningkat,” jelasnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Berikan Sepeda Listrik untuk Motivasi Kopka Totok yang Sedang Sakit Stroke

Surabaya, Koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah memberikan sepeda listrik kepada Kopka …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca