Palangka Raya, Koranpelita.com
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Palangka Raya telah melaksanakan proses pendaftaran siswa baru untuk jalur reguler. Hingga kemarin, sebanyak 234 calon siswa telah melakukan pendaftaran dalam jaringan (daring) atau online.
Kepala MAN Kota Palangka Raya melalui Wakil Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Asran Dirun MPdI, kepada awak media, Jumat (17/4/2020), mengatakan, kapasitas kuota penerimaan siswa baru tahun ini sebanyak 300 orang.
Data terakhir pendaftaran jalur reguler sampai Kamis (16/4/2020) sebanyak 234 orang. Untuk jalur prestasi kita alokasikan 60 orang, ujar Asran.
Asran melanjutkan, dari kapasitas 300 siswa yang diterima nanti akan terbagi ke empat jurusan, yakni Ilmu Pengetahuan Alam sebanyak lima kelas, Ilmu Pengetahuan Sosial dua kelas, Agama dua kelas, dan Bahasa satu kelas.
Ditambahkannya, pendaftaran jalur reguler ini dibuka secara online sebagai bagian dari penyesuaian dari kondisi tanggap darurat Covid-19 di Kota Palangka Raya. Tujuannya untuk memudahkan masyarakat, khususnya calon siswa dan orangtua sehingga terhindar dari potensi terpapar virus penyebab flu Corona itu. (SUT)