Kasau Terima Tanda Kehormatan Bintang Kartika Eka Paksi Utama dan Bintang Jalasena Utama

Jakarta,  Koranpelita

Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna menerima Tanda Kehormatan Bintang Kartika Eka Paksi Utama dan Bintang Jalasena Utama di Kantor Subden Denma Mabes TNI, Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (3/10).

Tanda kehormatan tersebut disematkan langsung oleh Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (H.C) Hadi Tjahjanto berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI nomor 92/TK/2019 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Kartika Eka Paksi Utama dan nomor 93/TK/TAHUN 2019 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Jalasena Utama.

Selain itu, pada kesempatan yang sama Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) dan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) menerima tanda kehormatan Bintang Swa Bhuwana Paksa Utama oleh Panglima TNI berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI nomor 94/TK/2019 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Swa Bhuwana Paksa Utama.

Hadir dalam acara tersebut para pejabat di jajaran Mabes TNI dan Mabes Angkatan. (ay)

About ahmad yani

Check Also

Siap Hadapi Tantangan Modernisasi Alutsista, 48 Perwira TNI AL Lulus Dikspespa Teknik, Personel dan Hukum

Surabaya, koranpelita.com Sebanyak 48 Perwira TNI AL resmi menyelesaikan Pendidikan Spesialisasi Perwira (Dikspespa) Teknik, Personel, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca