Jakarta, Koranpelita.com
Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Danseskoal) Laksamana Muda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H., M.A.P., M.Tr (Han) memberikan pengarahan kepada Perwira Alumni Pendidikan Reguler (Dikreg) Seskoal Angkatan ke-57 TA. 2019, yang dilaksanakan di Auditorium Yos Soedarso Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan, Senin (6/7).
Mengawali pengarahannya, Danseskoal mengucapkan selamat datang di Seskoal dimana merupakan almamater kebanggaan yang telah mendidik dan menempa para Perwira Alumni Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 TA. 2019 hingga menghantarkan pada penugasan yang saat ini diemban tentunya merupakan komitmen bersama untuk tetap menjaga nama baik almamater dimana alumni hendaknya senantiasa memberikan karya terbaik dimanapun berada dan bertugas.
Lebih lanjut, Danseskoal menyampaikan, berdasarkan Permenristekdikti Nomor 50 Tahun 2018 tentang perubahan atas Permenristekdikri Nomor 44 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi bahwa lulusan program Magister Terapan diharapkan dapat memprestasikan atau mempublikasikan artikel ilmiahnya. Maka diharapkan para Perwira Alumni Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 TA. 2019 yang artikel ilmiahnya telah berhasil Accepted dan Publish baik pada Jurnal Nasional Terakreditasi maupun Jurnal Internasional bereputasi agar melaporkan ke Seskoal untuk menjadi catatan prestasi tersendiri baik secara pribadi maupun kelembagaan.
Menurutnya, langkah tersebut dalam rangka Reakreditasi Seskoal dari Akreditasi B ke Akreditasi A berdasarkan Standar Nasional Pendidikan Tinggi dari Kemenristekdikti.
Diakhir pengarahannya, Danseskoal memberikan beberapa penekanan untuk dilaksanakan para Perwira Alumni Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 TA. 2019 antara lain Tetap meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Dengan situasi dan kondisi pademi covid-19 ini tetap mengikuti perintah pimpinan tentang protokol kesehatan.
“Terus Jaga kekompakan dan nama baik almamater dengan senantiasa memberikan karya terbaik dimanapun berada dan bertugas, dan terus berusaha mengembangkan diri dan berinovasi untuk kemajuan TNI AL, TNI, Bangsa dan Negara karena kalian adalah calon pemimpin masa depan,” ujarnya.
Usai pengarahan, Mayor Laut (P) Abdiyan Saiful Hidayat, S.E., M.Tr.Opsla., yang merupakan peraih Piagam Dharma Wiratama Paripurna berkesempatan memberikan kesan-kesan sebagai perwakilan Perwira Alumni Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 TA. 2019 dan acara diakhiri dengan penyerahan Buku Kenangan oleh Mayor Marinir Anton, M.Tr.Opsla sebagai perwakilan Perwira Alumni Dikreg Seskoal Angkatan ke-57 TA. 2019 kepada Danseskoal.
Pengarahan oleh Danseskoal tersebut dihadiri oleh Sekdisdikal, Paban III Dik Spersal, para Pejabat Seskoal, perwakilan Dosen Seskoal, perwakilan Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Seskoal.(ay)