Jakarta, Koranpelita.com
Bertempat di Gedung Serbaguna Mako Lantamal III Komandan Lantamal III Brigjen TNI (Mar) Hermanto, S.E., M.M., sekaligus Direktur lartihan membuka Latihan Penanggulangan wabah Covid-19, bagi personel jajaran Lantamal III untuk meningkatkan kemampuan, ketrampilan dan kesiapsiagaan prajuritnya dalam melakukan penanggulangan Covid-19, Jl. Gunung Sahari Raya N0.02 Ancol Jakarta Utara, Selasa (7/4).
Dalam sambutannya Danlantamal III mengatakan bahwa satuan jajaran Lantamal III dalam melaksanakan tugas penanggulangan wabah Covid-19 tersebut diperlukan kemampuan dan ketrampilan dari setiap prajuritnya sehingga memiliki kesiapsiagaan operasional yang tinggi.
Salah satu upaya untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan serta ketrampilan tersebut adalah dengan melaksanakan latihan penanggulangan wabah Covid-19, dan Jajaran Lantamal III agar senantiasa siap operasional sesuai situasi dan kondisi di lapangan.
Selain meningkatkan kemampuan prajurit, diharuskan setiap prajurit mempunyai wawasan pengetahuan mengenai cara antisipasi, gejala-gejala yang muncul dan penularan virus Covid-19 ini, dalam hal ini seluruh unsur yang terlibat dapat melaksanakan kegiatan latihan dengan sebaik-baiknya.
Acara kemudian dilanjutkan dengan arahan Wadan Lantamal III Kolonel Laut (P) Eko Wahjono, dan simulasi latihan di lapangan sepak bola Memet Sastrawirya yang di pandu Kadiskes Lantamal III Kolonel Laut (K) Agung May Setiana.
Turut dalam kegiatan ini, para Asisten Danlantamal III, para Kasatker dan Kasatlak Lantamal III, Tim Satgas Covid-19 Lantamal III, prajurit Satrol, Pomal dan Yonmarhanlan III serta prajurit dan PNS Mako Lantamal III.(ay)