1.000 Pengusaha Muda Indonesia Dukung Prabowo-Sandiaga

Jakarta, Koranpelita.com

1000 lebih pengusaha menghadiri deklarasi pertemuannya, Kamis (21/3) malam menyatukan rasa untuk mendukung Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Sandi.

Pengusaha mudah Erwin Daksa mengaku bila pengusaha yang berkumpul melihat keadaan ekonomi tidak kunjung membaik selama 4,5 tahun ini.

Erwin Daksa pun membuat Aliansi Pengusaha Indonesia (terdiri dari Anggota KADIN dan HIPMI) dibawah komandan pengusaha Erwin Aksa untuk memberikan dukungannya pada Prabowo -Sandi.

Seperti diketahui, selama ini para pengusaha enggan untuk mendukung oposisi karena takut bisnisnya akan digencet oleh pemerintah.

Namun kali ini karena merasa sudah “terinjak”, maka dengan berbagai resiko mereka berani terang-terangan mendukung Prabowo -Sandi.

“Para pengusaha ini berjanji akan bekerja keras memenangkan Prabowo -Sandi, sebagai navigator baru pemerintahan Indonesia,” kata Erwin Daksa.

Cawapres Sandi Uno dengan riang gembira mengatakan, ia sangat bersyukur doanya telah dikabulkan oleh Allah SWT, karena sekarang kawan -kawannya sudah mulai banyak yg mendukung.

Prabowo pun juga tampil rileks dan banyak jokes, namun tetap mengaum sebagai singa podium.

Prabowo mengatakan, di usianya yang sudah 68 tahun nanti pada bulan Oktober 2019, sebetulnya dia ingin istirahat.

Karena ia bekerja sejak usia 18 tahun, namun akhirnya ia terpanggil karena melihat keadaan bangsa dan negara saat ini. Dimana ekonomi terpuruk, keadilan tidak tercipta, dan korupsi makin merajalela.

“Insyaallah dengan tambahan amunisi dukungan suka rela pengusaha (tanpa dipaksa) dan para Nahdliyin yg belakangan terus mengalir,” ujarnya. (esa)

About djo

Check Also

PNS Kodiklatal Surabaya Gelar Aksi Donor Darah dalam Rangka HUT KORPRI ke-53 Tahun 2024

Surabaya, koranpelita.com Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-53 Tahun 2024, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca