Bekasi, Koranpelita.com
Pucuk Pimpinan Muslimat Nahdlatul Ulama (PP Muslimat) mendapatkan wakaf berupa tanah seluas 400 meter persegi. Tanah darat di Jalan Tangkil, Kelurahan Padurenan, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi.
Hj. Latifah Hasyim putri almarhumah Hj Mahmudah Mawardi mewakafkan tanah untuk mendukung kegiatan PP Muslimat.
Mantan Ketua Umum PP Muslimat NU ketiga itu mewakafkan tanah dan akan dibangun Gedung PAUD/RA serta dimanfaatkan untuk kegiatan Majelis Taklim masyarakat dan Layanan ummat.
Yayasan Pendidikan Muslimat NU Pusat bekerjasama dengan Muslimat NU Kota Bekasi untuk selanjutnya mengelola kegiatan dan memberdayakan masyarakat muslim. Serta layanan umat sekitarnya.
Dukungan Pemerintah setempat akan membuat lebih kongkrit agar masyarakat bisa dilayani kebutuhan sosial, ekonomi dan keagamaannya.
Nur Rif’ah Masykur Sekretaris Yayasan Himpunan Da’iyah dan Majelis Taklim Pusat sekaligus Sekretaris Nadir tanah wakaf YPM NU Pusat.
Sementara itu Siti Maryam Salim Ketua Divisi Organisasi di Pimpinanan Cabang Muslimat Kota Bekasi mengharapkan pemanfaatan lahan wakaf agar melibatkan masyarakat sekitar.
Pengurus Muslimat NU Kota Bekasi sebagai penggerak dan masyarakat sebagai pelaku hendaknya berperan aktif. Hal itu agar keberadaan Muslimat NU memberi makna bagi sekelilingnya.
Selama ini kegiatan Muslimat NU sebatas pengajian rutin. Ke depan harus lebih banyak dan bervariatif. Tempatnya sudah ada tinggal memaksimalkan untuk kemanfaatan bersama.
Hadir saat mengurus akta wakaf di KUA Kecamatan Mustika Jaya antara lain Dr Sri Mulyati Ketua 1 PP MNU. Dr Rosmani Ketua YPM NU Pusat. Faizah Ketua Bidang Organisasi PP MNU. Fadilah Achmat Anggota Bidang Tenaga Kerja PP MNU. (djo)