TNI AU Bangun Perumahan Nondinas “Dirgantara Parahyangan Residence” di Bandung Barat

Bandung,  Koranpelita. Com

Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., meresmikan pembangunan 320 unit perumahan nondinas TNI AU “Dirgantara Parahyangan Residence” yang berlokasi di Kecamatan Cihampelas, Bandung Barat, Jumat (7/5).

Dalam sambutannya, Kasau menyambut baik dan memberikan apresiasi atas pembangunan perumahan nondinas yang merupakan implementasi dari program tabungan wajib perumahan (TWP) untuk mewujudkan kepemilikan rumah bagi prajurit dan PNS TNI AU yang belum memiliki rumah pribadi.

“Perumahan ini akan dibangun sebanyak 320 unit rumah dari 2000 unit rumah yang saya targetkan pada tahun ini,” kata Kasau.

Lebih lanjut Kasau menyampaikan, perumahan “Dirgantara Parahyangan Residence” dibangun di atas tanah seluas 5,2 hektar memiliki lokasi yang cukup strategis, relatif dekat dengan pusat kota Bandung, dan memiliki akses yang mudah untuk mencapai tempat penting di wilayah Bandung dan sekitarnya.

“Dibandingkan dengan kredit perumahan pada umumnya, saya merasa kredit perumahan nondinas TNI AU memiliki kelebihan dan kemudahan tersendiri. Program ini juga memiliki harga yang kompetitif sehingga dapat meringankan para prajurit dalam membayar angsuran yang disesuaikan dengan tingkat penghasilan,” ujar Kasau.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Irjenau, Koorsahli Kasau, para Asisten Kasau, Dankoharmatau, Dankorpaskhasau, para Kepala Dinas jajaran Mabesau, dan Ketua Umum Pia Ardhya Garini beserta pengurus. (ay)

About ahmad yani

Check Also

TIBA DI LARANTUKA, TNI AL BANTU DISTRIBUSIKAN BANTUAN KEMANUSIAAN KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI LAKI-LAKI

Larantuka, Koranpelita.com Salah satu unsur TNI AL yaitu KRI Teluk Ende – 517 (KRI TLE-517) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca