Jakarta. Koranpelita.com
Prof Dr Haryono Suyono, didampingi Bupati Madiun Ahmad Dawani dan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, H Yenrizal Makmur bersilaturahmi dengan warga Desa Jetis, Kec Dagangan Kab. Madiun.
Disamping bersilatirahmi, beliau juga membahas tentang Peta Keluarga dan Roadmap guna mencegah timbulnya stunting di Desa.
Acara yang berlangsung di rumah Kepala Desa Jetis ini cukup meriah dan warga sangat antusias kedatangan Prof Haryono, Bupati Madiun dan Kaper BKKBN Jatim.
Haryono Suyono menjelaskan upaya mencegah stunting sangat penting untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Sebab stunting menjadikan mutu manusia rendah akibat kualitas kesehatan yang juga rendah.
Indeks Pembangunan Manusia (IPM) salah satu tolok ukurnya kualitas kesehatan manusia. Selain pendidikan dan tingkat pendapatan dalam keluarga. (djo)