Kolonel Laut (P) Pantun Ujung Emban Tugas Sebagai Wadan Kodikopsla Kodiklatal

Surabaya, Koranpelita.com

Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Wakil Komandan (Wadan) Kodikopsla Kodiklatal dari Kolonel Laut (P) Edhi Supriyono Alumni Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan 40 Tahun 1994 kepada Kolonel Laut (P) Pantun Ujung yang merupakan Alumni AAL Angkatan 45 Tahun 1999, bertempat di Lobi Mako Kodikopsla, Ujung Surabaya. Senin, (13/01/2025).

Wadan Kodikopsla yang kini dijabat Kolonel Laut (P) Pantun Ujung sebelumnya menjabat sebagai Sahli A Wilnas Pok Sahli Koarmada RI, sedangkan Kolonel Laut (P) Edhi Supriyono selanjutnya menempati jabatan sebagai Komandan Puslatopsla Kodiklatal.

Dalam sambutannya, Dankodikopsla mengatakan bahwa, sejauh ini Wadan Kodikopsla sangat memahami tentang kondisi siswa dan selalu melaporkan keadaan siswa kepada Komandan Kodikopsla. Wadan Kodikopsla juga harus bisa berkoordinasi tentang semua permasalahan antap atau siswa di Kodikopsla, dan syukurnya semua itu dapat terkondisikan dengan baik.

“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Wadan lama beserta Ibu, yang akan melanjutkan tugas sebagai Danpuslatopsla, sekarang kita bermitra. Tidak lupa apabila ada kesalahan selama kedinasan, saya beserta anggota mengucapkan permohonan maaf,” kata Laksma Iwan.

Sementara itu, kepada Wadan baru beserta Ibu, kami ucapkan selamat datang dan selamat bergabung, saya rasa Kolonel Pantun tidak asing dengan lingkungan di Kodiklatal, karena pernah berdinas di Pusdiklapa. Apa-apa yang ditinggalkan oleh Wadan lama langsung ditindaklanjuti, langsung diteruskan, semoga dengan perputaran organisasi ini, baik di Kodikopsla maupun Puslatopsla semuanya menjadi semakin baik.(ay)

About ahmad yani

Check Also

KOMODO 2025 DIBUKA, TNI AL GANDENG PULUHAN NEGARA PADA LATIHAN KEMANUSIAAN DAN PENANGGULANGAN BENCANA

Bali, Koranpelita.com TNI AL resmi menggelar latihan 5thMultilateral Naval Exercise Komodo 2025 (MNEK 2025) yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca