Komandan Kodiklatal Tinjau Sarpras Satdik 2 dan Sekesal Makasar

 

Surabaya, Koranpelita.com

Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksamana Madya TNI Nurhidayat didampingi Direktur Doktrin (Dirdok) Kodiklatal Laksma TNI Antongan Simatupang melaksanakan peninjauan Sarana dan Prasarana Satuan Pendidikan (Satdik) 2 dan Sekolah Kesehatan Angkatan Laut (Sekesal) yang terletak di Komplek TNI AL Lanraki Jl, Perintis Kemerdekaan Km.13 Makassar, Jumat (23/4/2021).

Dalam kunjungan tersebut Dankodiklatal dan Dirdok diterima langsung Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Laksamana Pertama TNI Dr. Benny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP., Asintel Danlantamal VI, Kepala Keungan Wilayah Lantamal VI, Dansatdik 2 Makassar, Dantim Intel Lantamal VI dan Komandan Sekesal Makassar.

Adapun Sarana dan prasarana yang ditinjau Dankodiklatal tersebut adalah sarana Messing, Kamar Mandi, Ruang Kesehatan, Dapur, Merayap Tali dan Repling serta Kolam Renang yang akan digunakan Casis di Satdik 2 Makasar, selain itu juga meninjau rencana pembangunan lapangan tembak TNI AL di Komplek TNI AL Lanraki Jl, Perintis Kemerdekaan Km.13 Makassar.

Dankodiklatal menyampaikan bahwa kesiapan Satdik 2 TNI AL di Lantamal VI sudah bagus dan memenuhi persyaratan untuk dilaksanakan pendidikan di Makassar ini.

“Saya melihat kesiapan fasilitas dan sarana prasarana untuk latihan dasar militer di Satdik 2 sudah layak untuk dipergunakan, jadi tinggal penyempurnaan saja, apa yang kurang segera dipenuhi agar nantinya dengan latihan di tempat ini bisa menciptakan prajurit matra laut yang tangguh menjadi pengawak KRI atau KAL dan prajurit Marinir yang bermental baja”, ujarnya.

Selain mengunjungi fasilitas pendidikan Satdik 2, dalam kesempatan tersebut Dankodiklatal juga melaksanakan peninjauan ke sarana kelas, Laborat dan Alat instruksi (Alins), Alat Penolong Instruksi (Alongins) yang dimiliki Sekesal Makasar.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Hadiri Pembukaan Tanwir Dan Resepsi Milad Ke-112 Muhammadiyah

Kupang, Koranpelita.com Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden RI Prabowo Subianto menghadiri Pembukaan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca