Dua orang warga, Nurokhman dan Sodikin tengah menunjukkan buah maja dan air hasil perasan buah Maja yang dipercaya dapat dijadikan obat untuk berbagai penyakit.

Buah Maja Dipercaya Bisa Sembuhkan Berbagai Penyakit 

Tegal, koranpelita.com – Buah satu ini konon merupakan asal usul nama Kerajaan Majapahit. Diceritakan bahwa di masa lalu, Raden Wijaya dan para pengikutnya melakukan babat alas, saat itu secara tak sengaja mereka menemukan pohon yang tengah berbuah.

Namun, saat dimakan buah tersebut rasanya pahit, asam dan ada sedikit manisnya juga. Rasa buah tersebut akhirnya jadi inspirasi untuk membuat nama daerah yang mereka tempati, yaitu Majapahit. Nama itu lambat laun jadi nama kerajaan yang dipimpin Raden Wijaya.

Hingga saat ini, buah satu ini sangat mudah dijumpai, biasanya ada di taman-taman atau di pinggir sawah.

Meski rasanya sangat pahit, tapi ternyata buah satu ini punya khasiat yang luar biasa. Memang, umumnya tanaman obat punya rasa yang kurang enak, seperti halnya pace buah Maja juga punya keunggulan untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit, seperti meredakan diare, meredakan lambung bengkak, menyembuhkan gatal-gatal pada kulit, mengatasi sembelit, sesak nafas, badan pegal-pegal, bahkan dapat mengatasi penyakit dalam maupun luar.

Seorang warga Jl Nakula, Gang 5, RT 9 RW 6, Kelurahan Slerok, Kecamatan Tegal Timur, Nurokhman (Abah Rokhman) mengaku, membuktikan pernah mengkonsumsi/meminum Sari Buah Maja saat tidak enak badan (sakit).

“Sebelumnya saya merasakan tak enak badan, namun setelah minum sari buah Maja badan jadi enak, pegal linu jadi hilang dan badan jadi fit,” ujar Nurokhman saat ditemui di rumah Sodikin, Minggu (11/4/3021) siang.

Seperti halnya, kata Abah Rokhman, saudara sepupu di Kebumen, Ramadon (50), di masa pandemi seperti ini, merasa dirinya kena gejala mirip salah satu gejala Covid-19, yakni Indra Pembaunya tidak merasakan bau (penciuman) atau tidak ada rasa terhadap apapun.

Namun, lanjut Abah Rokhman, setelah disarankan mengkonsumsi buah Maja selang jangka waktu 20-30 menit langsung kembali normal (dapat merasakan bau kembali).

“Hanya hitungan menit setelah itu Indra penciuman kembali normal dan tidak perlu diisolasi mandiri, layaknya anjuran pemerintah yang katanya, jika mengalami gejala seoerti itu harus diisolasi,” ujar Abah Rokhman.

Menurut Abah Rokhman, saudaranya yang bernama Romadon saat alami Indra Pembaunya (Penciuman) terganggu, disarankan mencari Buah Maja untuk segera dibelah dan diperas dagingnya, lalu langsung diminum sarinya (air) dengan takaran 2 sendok makan.

“Selesai minum air hasil perasan tersebut, hanya selang 20-30 menitan kembali normal. Untuk rasa sari buah maja rasanya ada pahit, manis dan asam yang saya rasakan,” ujarnya.

Sementara, warga Debong Kulon, Kecamatan Tegal Selatan, Sodikin (33) menambahkan, bahwa dirinya sempat mengalami berbagai penyakit, seperti sering masuk angin, badan pegal-pegal, merasa lemah, letih, lesu (malas), sesak nafas dan juga saat sebelum mengkonsumsi buah Maja Indra Penciumannya sempat merasakan tidak berfungsi, namun setelah mengkonsumsi/minum sari buah Maja kondisinya kembali normal.

“Sekarang saya sudah bisa beraktivitas seperti sediakala, alhamdulilah setelah saya minum buah Maja nafas saya kembali normal dan Indra penciuman saya juga normal,” tambahnya.

Sisi lain, Kepala Laboratorium DIII Farmasi Politeknik Harapan Bersama, Joko Santoso, M.Farm mengatakan, buah Maja mengandung senyawa metabolit sekunder dan antioksidan.

Menurutnya, seperti hasil penelitian ekstrak rendemen buah, kulit dan daun Maja memiliki kesamaan kandungan metabolit sekunder berupa Tanin, Alkaloid (Wagner) dan Vitamin C.

“Dari penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa terdapat kandungan metabolit sekunder pada ekstrak buah, kulit dan daun Maja,” pungkasnya.(her)

About redaksi

Check Also

Pelaku Tawuran Tewas Tertembak, Polda Jateng Jamin Transparansi Penanganan Kasusnya

Semarang,KORANPELITA.Com– Polda Jateng tegaskan penanganan perkara penembakan yang dilakukan oleh oknum anggota Polrestabes Semarang Aipda …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca