Bupati Kulon Progo Tebar Ikan Untuk Tingkatkan Gizi Warga

Kulon Progo, Koranpelita.com 

Bupati Kulon Progo Sutedjo meminta agar warga masyarakat untuk mengkonsumsi ikan. Hal tersebut disampaikan Bupati saat acara Restocking Benih Ikan dan Gerakan Masyarakat Makan Ikan (Gemarikan) dalam rangka program Jogo Kaliku di Kawasan Waduk Sermo Kokap, Selasa, 6 April 2021.

“Hingga saat ini angka konsumsi ikan masyarakat Kulon Progo baru mencapai 26,49 kg/kap/th, dibawah rata – rata tingkat DIY 36,50 kg/kap/th. Selain itu masih tingginya kasus stunting di Kabupaten Kulon Progo juga menjadi indikator,” kata Bupati Kulon Progo Sutedjo di sela sela kegiatan.

Bahwa ikan, tambah Bupati dapat menjadi salah satu solusi utama bagi permasalahan gizi di masyarakat, karena ikan kaya akan gizi esensial yang sangat bermanfaat bagi kesehatan dan kecerdasan.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kulon Progo Sudarna mengatakan rendahnya konsumsi makan ikan disebabkan beberapa faktor, antara lain rendahnya kesadaran arti pentingnya konsumsi ikan, sosial budaya, ekonomi serta pendapatan masyarakat.

“Di sisi lain, produksi perikanan Kulon progo cukup tinggi yakni sebesar 18.791,61 ton di tahun 2020, baik dari produksi budidaya maupun produksi penangkapan ikan, namun sayangnya angka konsumsi makan ikan belum sesuai harapan,” ujar Sudarna.

Selain sosialiasi Gemarikan, salah satu upaya lain untuk meningkatkan ketersediaan ikan dan sekaligus untuk meningkatkan konsumsi makan ikan masyarakat Kulon Progo adalah melalui Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berupa ikan segar salah satunya lele.(yah)

About redaksi

Check Also

Dua Kodim dari Kodam IV/Diponegoro Raih Penghargaan bergengsi LKJ TMMD Reguler ke-122 TNI AD

Jakarta,KORANPELITA.Com – Kodim 0721/Blora dan Kodim 0711/Pemalang berhasil menorehkan prestasi gemilang pada lomba karya jurnalistik …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca