Jakarta, Koranpelita.com
Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Danseskoal) Laksamana Muda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H., M.A.P., M.Tr (Han)., yang diwakili Direktur Pendidikan (Dirdik) Seskoal Kolonel Laut (P) Dr. Imam Teguh S., S.T., M.Si., bersama Perwakilan 10 Perwira Siswa (Pasis) Pendidikan Reguler (Dikreg) Seskoal Angkatan ke-58 TA. 2020., mengikuti Web Seminar (Webinar) Internasional Pascasarjana STTAL secara virtual bertempat di Amphiteater Samadikun Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan, Kamis (24/9).
Webinar Network ini digelar oleh Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) pada kegiatan 4th International Conference on Maritime Science and Technology (ICMST) 2020 dan dibuka secara langsung oleh Komandan STTAL Laksamana Pertama TNI Dr. Ir. Avando Bastari, M.Phil.
Adapun Keynote Speech dalam Webinar ini Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., mengatakan bahwa TNI Angkatan Laut harus mampu menguasai teknologi kemaritiman dalam menghadapi dan mengatasi segala tantangan. Selain ancaman yang mengiringi datangnya era teknologi baru dimana ilmu pengetahuan dan teknologi kemaritiman merupakan bukti langsung kemajuan teknologi di era revolusi industri 4.0. Sebab, gelombang baru kemajuan teknologi datang dengan fase yang sangat cepat. Bahkan domain maritim sekalipun bukan merupakan pengecualian dari era teknologi ini.
Lebih lanjut Kasal mengatakan, bahwa Indonesia sebagai Negara maritim terbesar di dunia, kapabilitas teknologi kemaritiman yang tercanggih bukan lagi semata-mata kemewahan belaka. Namun telah menjadi suatu kebutuhan yang bertujuan untuk mewujudkan visi maritim nasional dalam menjadikan bangsa Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia. Hal tersebut sebagai dasar pemikiran, upaya-upaya untuk memajukan pemahaman yang komprehensif serta implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi kemaritiman yang harus diprioritaskan dalam desain besar pengembangan kekuatan dan kemampuan Angkatan Laut.
Dalam Webinar ini, menghadirkan beberapa pembicara yaitu Kasal ke-25 Tahun 2014-2018 Laksamana TNI (Purn) Dr. Ade Supandi,S.E., M.A.P., Professor Ilmu Kemiliteran dari University Of California Los Angeles Amerika Serikat, Professor Shannon Stambersky dan Direktur Australian National Centre for Ocean Resources and Security (ANCORS) University of Wollongong Australia Professor Struart B.Kaye.
Webinar ini selain diikuti Seskoal, diikuti pula Perwira Staf, Anggota Fakultas, para Perwira Siswa STTAL dan para peserta dari komunitas Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Kemaritiman yang juga dilaksanakan secara virtual di STTAL Surabaya.(ay)