Palangka Raya, Koranpelita.com.
Salah satu kewajiban pemerintah adalah memberikan jaminan kesejahteraan dan kesehatan bagi seluruh elemen masyarakat tanpa terkecuali.
Seperti yang dilakukan oleh para relawan besutan ‘Duo Sabran’ ini. Mereka melakukan penjemputan pasien pengidap kanker, Juminah (44) Selasa, 25 Agustus 2020 kemarin.
Perempuan kelahiran Desa Bahaur Hulu, Kecamatan Kahayan Kuala, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) ini langsung dijemput di rumahnya oleh Relawan Milenial Agustiar Sabran dan Relawan Muda Sugianto Sabran.
Koordinator Lapangan, Bachtiar Ali menuturkan jika aksi ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan implementasi untuk mensukseskan program ‘Kalteng Berkah’, yaitu pengobatan gratis bagi masyarakat tidak mampu.
“Kami dapat info itu dari media sosial. Info itu kami cek dulu kebenarannya baru kita tindaklanjuti. Setelah itu langsung kita jemput di rumahnya dan antar ke rumah sakit untuk diperiksa dan diobati ,” ujar Bachtiar.
Bahkan kehadiran para relawan disambut isak tangis oleh keluarga pasien. “Mereka kaget dan terharu dengan kedatangan kami. Tidak menyangka jika ada yang datang ke rumah, langsung membantu seperti ini,” jelas Bachtiar.
Dia menambahkan jika hal ini sebagai wujud respon cepat atas informasi yang tersebar di kanal media sosial. “Kami melakukan penjemputan sore, jadi pasien sampai kesini malam,” tambah Bachtiar.
Meskipun begitu, Bachtiar Ali tidak menampik bila perjalanan yang dilalui untuk sampai ke rumah pasien tidaklah mudah. Medan yang sulit dan jalanan terjal menghiasi perjalanan para relawan. “Mobil sempat amblas, bahkan mogok, apalagi malam itu hujan,” tuturnya.
Namun, dengan semua rintangan yang ada, hal itu tidak menyurutkan niat dan tekad para relawan besutan H Sugianto Sabran dan H Agustiar Sabran untuk berbuat kebaikan.
“Pantang kita menyerah dengan keadaan. Itu prinsip yang diajarkan oleh Pak Sugianto Sabran kepada kami. Selama itu untuk kebaikan, kami yakin ada jalan dan kemudahan nantinya,” tutup Bachtiar.( RAG).