Biak, Koranpelita.com
Wanita TNI Angkatan Udara (Wara) Gabungan Koopsau III melaksanakan Anjangsana di kampung Samber Distrik Yendidori Biak, Rabu (22/7). Bakti sosial anggota WARA dari beberapa satuan yakni, Makoopsau III, Kosekhanudnas IV dan Lanud Manuhua Biak ini di gelar dalam rangka menyambut HUT WARA ke-57 yang jatuh pada tanggal 12 Agustus mendatang.
Kedatangan Wara Gabungan Koopsau III di desa Samber terlihat disambut dengan hangat dan bangga oleh kaum perempuan yang ada sekitar pantai Samber. Pada kegiatan tersebut, Wara berkesempatan untuk mendalami kehidupan kaum wanita yang berada di pantai dengan ikut belajar mencari ikan di laut dan belajar kuliner tradisional Papua, serta diakhir kegiatan memberikan bantuan sembako.
Pater (Perwira Tertua) Wara diwakili Kapten Kes Ayu Sinambela menuturkan, kunjungan Wara di Kampung ini bertujuan untuk meningkatkan tali silahturahmi dan menjalin hubungan baik dengan masyarakat di Kabupaten Biak, khususnya para perempuan yang berada di pelosok Desa.
Dikatakan lebih lanjut, kegiatan ini juga ditujukan membangun sinerjitas Wanita Angkatan Udara dengan masyarakat, meskipun bertugas di wilayah terpencil (perbatasan). “Para prajurit wanita tidak harus merasa terasing, namun dimanapun bertugas harus selalu tetap semangat dan militan melaksanakan tugas sehari hari, sekaligus harus peduli dan ikut membangun masyarakat sekitar sesuai dengan kodrat kewanitaannya,” jelasnya.
Dalam usia ke-57 tahun kiprah Wanita Angkatan Udara telah banyak mengukir prestasi mengharumkan nama TNI Angkatan Udara dan Bangsa Indonesia. Selain mampu mengawaki berbagai korps dan kecabanga anggota WARA kini juga sudah ada yang menjadi pilot pesawat tempur, teknisi, perwira logistik, administrasi, para medis dan tenaga medis.(ay)