Inspektorat Kabupaten Bekasi Bagikan Takjil

Bekasi, koranpelita.com – Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui program Aparatur Sipil Negara (ASN) Peduli melakukan pembagian takjil dan masker serentak yang tersebar di seluruh wilayah Kecamatan, Kabupaten Bekasi. Pada Jum’at (22/5/2020) sore.

Dalam program itu, Inspektorat Kabupaten Bekasi melaksanakan tugas di Kecamatan Cikarang Barat, yang dipimpin langsung H. MA. Supratman selaku Kepala Inspektur.

Pihaknya, mengerahkan seluruh jajaran untuk menyebar di Desa yang berada di wilayah Cikarang Barat.

Diketahui, Inspektorat yang memiliki Inspektur Pembantu (Irban) Wilayah terbagi 4. Yakni, Irban 1 diketuai (H. Tisna), Irban 2 (H.Tuftana), Irban 3 (H. Rosid H), dan Irban 4 (H. Deni Hataji).

Adapun pembagian tugas yakni :

1. Kepala Inspktur : H. MA. Supratman, melaksanakan pembagian takjil dan masker di Jalan raya depan Kantor Kecamatan Cikarang Barat;
2. Ketua Irban 1 : H. Tisna, melaksanakan pembagian takjil dan masker di Jalan raya Warungbongkok depan Kantor Desa Suka Danau, Kecamatan Cikarang Barat;
3. Ketua Irban 2 : H. Tuftana melaksanakan pembagian takjil dan masker di Jalan raya Terminal Kalijaya dan depan Kantor Desa Kalijaya, Kecamatan Cikarang Barat;
4. Ketua Irban 3 : H. Rosid H. melaksanakan pembagian takjil dan masker di Jalan raya Setu dan depan Kantor Desa Telajung, Kecamatan Cikarang Barat dan
5. Ketua Irban 4 : H. Deni Hataji, melaksanakan pembagian takjil dan masker di depan Kantor Desa Cikedokan, Kecamatan Cikarang Barat.

Diketahui pula, dalam giat tersebut dilaksanakan dengan melakukan prosedur protokol Kesehatan pecegahan penyebaran Corona Virus Disease 2019 (COVID-19). (Yot)

 

About redaksi

Check Also

Sidang Paripurna Akhir Masa Jabatan MPR 2019-2024: Bamsoet, Apresiasi Kiprah Anggota Dalam Menjaga Stabilitas Poitik dan Perjuangkan Kepentingan Rakyat

JAKARTA,KORANPELITA- Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo menuturkan masa bakti MPR RI periode 2019-2024 merupakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca