Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Bekasi, dr. Alamsyah . (Fot-hms)

Trend Positif Pasien Covid-19 Yang Dinyatakan Sembuh di Kabupaten Bekasi

Bekasi, koranpelita.com – Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Bekasi (PIKOKABSI) dr. Alamsyah kembali mengumumkan kabar baik bahwa bertambahnya dua orang pasien positif Covid-19 yang berasal dari Kabupaten Bekasi sudah dinyatakan sembuh.

Kabar baik ini menambah angka jumlah warga Kabupaten Bekasi yang sembuh hingga Minggu (12/4/2020) tercatat menjadi 11 orang.

“Alhamdulillah dilaporkan berita baik pagi ini, pasien positif Covid-19 di Kabupaten Bekasi yang sembuh bertambah 2 lagi,” ucap Alamsyah, Minggu (12/04/20) pagi.

Alamsyah menyebutkan, kedua pasien yang sudah sembuh tersebut wanita berusia 36 dan 46 tahun, setelah sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Hermina Grand Wisata Tambun Selatan dan Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso Jakarta Utara.

“Ya, keduanya wanita, satu orang warga Tarumajaya dan satu lagi warga Setu,” ujarnya.

Sementara itu, sebelumnya 9 pasien yang sudah dinyatakan sembuh dari Covid-19 berasal dari 3 Kecamatan, yakni 7 warga dari Kecamatan Tambun Selatan, 1 orang dari Kecamatan Cikarang Selatan dan 1 orang dari Kecamatan Cikarang Barat.

Dilansir dari laman http://pikokabsi.bekasikab.go.id, sampai Minggu (12/4/20) pagi pkl. 20.00 WIB tercatat sebanyak 43 orang terkonfirmasi Positif, dimana 11 orang sembuh, 15 orang dirawat di Rumah Sakit, 9 Orang Isolasi mandiri dan 8 orang meninggal dunia.

Selain itu tercatat 506 orang dalam pemantauan (ODP), 113 pasien dalam pengawasan (PDP), 119 orang tanpa gejala (OTG) dan 1 orang pelaku perjalanan (OPP).(yot/hms)

About redaksi

Check Also

Ketua MPR RI Bamsoet Ketahanan Keamanan Siber Indonesia Perlu Ditingkatkan

– Diskusi Pembentukan Matra ke-4 Angkatan Siber JAKARTA,KORANPELITA – Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca