Tingkatkan Profesionalitas,  Prajurit Petarung Yonmarhalan V Latihan IMMP

Surabaya,  Koranpelita.com

Prajurit petarung Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) V, Lantamal V melaksanakan latihan kompas siang di Wilayah Daerah Basis Angkatan Laut ( DBAL) Ujung ,Surabaya, Rabu (29/1).

Sebanyak 90 prajurit petarung Yonmarhanlan V menggelar latihan dengan materi latihan kompas siang sejauh 8 kilometer, dalam latihan kali ini para prajurit dihadapkan dengan medan yang cukup berat mereka harus melewati pesawahan yang licin dan berlumpur serta pemukiman penduduk sehingga cukup menguras tenaga. Latihan tersebut merupakan program latihan rutin triwulan I Tahun Anggaran 2020.

Dalam latihan yang dipimpin oleh Pasiops Yonmarhanlan V Kapten Marinir Taufiq Hidayat selaku Perwira Pelaksana latihan, para prajurit dituntut selain mampu menggunakan kompas yang benar, juga dapat menentukan kedudukan musuh (Interseksi) maupun kedudukan sendiri (Reseksi), serta mengorietir dan menentukan sudut peta dengan benar.

Komandan Yonmarhanlan V Surabaya Letnan Kolonel Marinir Andi Ichsan, S.H.,M.M mengatakan kegiatan latihan ini sekaligus menunjukkan tekad untuk selalu mengoptimalkan pembinaan prajurit Yonmarhanlan V Surabaya dalam upaya meningkatkan profesionalitas para prajurit.

Lebih lanjut, dikatakan, sebagai bagian integral dari Korps Marinir, Yonmarhanlan memiliki tugas pokok menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia, bersama satuan-satuan TNI lainnya. Oleh karena itu, perlu mengadakan suatu upaya kegiatan yang berkaitan dengan pengembangan kemampuan prajurit marinir.

“Profesionalisme yang baik dan handal hanya akan dimiliki oleh kesatuan-kesatuan yang rajin berlatih”, tegasnya Danyonmarhanlan V.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Panglima TNI Hadiri Rakor Tingkat Menteri Dipimpin Menko PMK

Jakarta, koranpelita.com Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Kordinasi (Rakor) Tingkat Menteri yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca