Jakarta, Koranpelita
Ratusan prajurit Korps Marinir TNI Angkatan Laut dibawah pimpinan Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Suhartono, M.Tr (Han) dan ratusan personel Korps Brimob yang dipimpin langsung Komandan Korps (Dankor) Brimob Polri Irjen Pol Anang Revandoko menggelar silaturahmi di Gedung Graha Jala Puspita Jl. Gatot Subroto Kav. 101 Jakarta Pusat, Senin (30/9).
Acara silaturahmi tersebut diselenggarakan dengan tema “Menjalin Tali Silaturahmi untuk Merajut Kebersamaaan, Mewujudkan Indonesia yang Aman dan Sejahtera, NKRI Harga Mati”.
Komandan Korps Marinir dihadapan para prajurit Marinir dan personel Brimob menekankan bahwa TNI-Polri harus saling bahu membahu, saling berkoordinasi, saling bekerjasama dan merapatkan barisan.
“Karena kita akan selalu melaksanakan tugas yang mulia untuk negara. Negara Kesatuan Republik Indonesia, harga mati,” tegasnya.
Hal senada juga disampaikan Dankor Brimob Irjen Pol Anang Revandoko bahwa negara membutuhkan kebersamaan TNI-Polri.
“Negara berharap kita semua kuat. Kita sangat membutuhkan kebersamaan TNI-POLRI, ke depan kita akan dihadapkan dengan proses pelantikan DPR dan Presiden RI, untuk itu kita harus satukan tujuan, yaitu menjaga keamanan negara secara bersama-sama”, ujarnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Staf Koarmada I Laksma TNI Bambang Irwanto, M.Tr (Han), Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Wahyu Hadiningrat, S.I.K., M.H., Danlantamal III Brigjen TNI (Mar) Hermanto, S.E., M.M., Danpasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, M.Tr (Han), Pejabat Utama Korps Marinir, Pejabat Utama Pasmar 1 dan Pejabat Utama Korps Brimob serta Pejabat Utama Polda Metro Jaya.(ay)