Kupang, Koranpelita
Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Teluk Lampung 540 melaksanakan embarkasi personel Yonif Raider 408 / Suhbrasta yang purna tugas usai Satgas Pengamanan Perbatasan RI – RDTL 2019, di dermaga International Kupang, NTT, Rabu (11/9).
Kapal perang jenis kapal pendarat ini akan mengangkut Batalion yang bermarkas di Kabupaten Sragen setelah melaksanakan tugas mengamankan Perbatasan (Pamtas) antara Indonesia dengan Timor Leste selama kurang lebih 10 Bulan.
Dalam embarkasi tersebut, KRI Teluk Lampung 540 mengangkut 400 personel dan material satgas lainnya.
Sebelumnya KRI Teluk Lampung 540 melaksanakan Debarkasi Yonif Raider 142 / KJ yang akan melanjutkan tugas pengamanan perbatasan Indonesia dengan Timor Leste.
Panglima Kolinlamil Laksda TNI Heru Kusmanto, S.E., M. M. Menyatakan pergeseran personel dan material merupakan dari tugas pokok Kolinlamil dalam rangka Operasi militer selain perang (OMSP) selanjutnya Pangkolinlamil melalui perintah berlayar, menginstrusikan kepada Komandan KRI agar selalu memperhatikan keamanan personel dan material, mewaspadai cuaca buruk dan menjaga moril prajurit selama pelayaran.
Selain itu saat lintas laut, agar Prajurit KRI meningkatkan kemampuan serta keterampilan melalui latihan dan meningkatkan kewaspadaan Saat melaksanakan jaga laut terhadap bahaya navigasi dan bahaya tabrakan dengan kapal lain, tegas Panglima
Sementara itu Komandan KRI Teluk Lampung 540 Mayor Laut (P) Bambang Purnomo mengatakan selama lintas laut, kapalnya berlayar dengan lancar dengan kondisi kapal yang siap baik secara teknis maupun Sewaco dan cuacapun mendukung.
Saat kapal berlayar pun mereka melaksanakan latihan peran untuk memelihara dan meningkatkan kecakapan serta keterampilan Prajurit KRI sesuai bidangnya.
Saat ini KRI Teluk Lampung sedang lintas laut menuju Semarang untuk menurunkan pasukan Yonif Mekanis Raider Suhbrasta di Sragen. (ay/Dispen Kolinlamil)