KUNJUNGAN-Kabagpen AAL Letkol Laut (KH) Ag Imam, S.Sos., M.M. melaksanakan kunjungan pers ke Jawa Pos di Gedung Graha Pena lantai 4, Jalan Ahmad Yani 88, Surabaya, Selasa (7/5).(bagpen aal)

Kabagpen AAL Kunjungan  Pers ke Jawa Pos

 

Surabaya, Koranpelita.com

Kepala Bagian Penerangan (Kabagpen) Akademi Angkatan Laut Letkol Laut (KH) Ag Imam, S.Sos., M.M. melaksanakan kunjungan pers ke Media Cetak Jawa Pos di Gedung Graha Pena lantai 4, Jalan Ahmad Yani 88, Surabaya, Selasa (7/5).

Dalam kunjungan yang didampingi dua personel Perwira dan dua personel Bintara serta Tamtama dari Bagpen AAL tersebut, disambut baik oleh Pemimpin Redaksi Jawa Pos Abdul Rokhim di ruang kerjanya, yang sebelumnya memang sudah diagendakan.

Menurut Kabagpen AAL, kunjungan pers ke kantor media cetak Jawa Pos ini dalam rangka membina silaturahmi dan hubungan baik diantara kedua belah pihak, yaitu antara Jawa Pos dan Bagpen AAL.

“Dengan pertemuan ini, diharapkan kerjasama antara Jawa Pos dan Bagpen AAL akan lebih ditingkatkan, khususnya yang berkaitan dengan pemberitaan tentang AAL guna disampaikan kepada masyarakat, selain sebagai bahan informasi, juga sebagai sumber ilmu pengetahuan tentang kegiatan pendidikan yang ada di lembaga Akademi Angkatan Laut”, tambah Kabagpen AAL.

Sementara itu, Pemred Jawa Pos mengucapkan terima kasih atas kunjungan ini, semoga kunjungan yang telah terjalin, kedepan dapat lebih saling melengkapi dalam memberi masukan dan saran bagi kedua belah pihak sehingga tujuan penerangan sebagai media informasi dan sumber pengetahuan bagi masyarakat dapat tercapai, baik secara efektif maupun efesien.(ay)

 

 

 

 

About ahmad yani

Check Also

TIBA DI LARANTUKA, TNI AL BANTU DISTRIBUSIKAN BANTUAN KEMANUSIAAN KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI LAKI-LAKI

Larantuka, Koranpelita.com Salah satu unsur TNI AL yaitu KRI Teluk Ende – 517 (KRI TLE-517) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca