Wali Kota Gelar Deklarasi Pemilu Damai

Jakarta, Koranpelita.com

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel), menggelar Deklarasi Damai Pasca Pemilu 2019 yang dikemas dalam acara Coffee Morning, di Ruang Pola Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Senin (29/4).

Deklarasi ini dihadiri oleh Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Marullah Matali, Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Isnawa Adji.

Dandim 0504 Jakarta Selatan Letkol Arh Aji Prasetyo, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Indra Jafar, Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Arifin, Ketua KPU Jakarta Selatan Agus Sudono, Ketua Bawaslu Jakarta Selatan Muchtar Taufiq, serta perwakilan partai peserta Pemilu 2019.

Dalam acara itu, Wali Kota Marullah mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, yang telah menjadikan Pemilu di Kota Administrasi Jakarta Selatan berjalan lancar, aman, dan juga kondusif.

“Ini merupakan salah satu bentuk semangat kita dalam menjaga NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia),” ujarnya. (esa)

About djo

Check Also

Bamsoet, Pentingnya Perbaikan Partai Politik Sebagai Tulang Punggung Demokrasi

–Berikan Kuliah Pascasarjana Universitas Pertahanan RI (UNHAN) JAKARTA,KORANPELITA – Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca