KARBAK- Satgas Pamtas Yonif PR 328 Kostrad mengajak seluruh Warga Kampung Sanggaria melakukan karya bakti di Masjid Fissabilillah, Kampung Sanggaria, Kabupaten Keerom, Jayapura, Rabu (10/4).(penkostrad)

Peduli Kebersihan Lingkungan, Satgas Pamtas Yonif PR 328 Kostrad Ajak Warga Bersihkan Masjid

Jayapura, Koranpelita.com

Dalam menjaga keharmonisan antara TNI-Rakyat dan menanamkan jiwa gotong royong, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif PR 328 Kostrad mengajak seluruh Warga Kampung Sanggaria melakukan karya bakti di Masjid Fissabilillah, Kampung Sanggaria, Kabupaten Keerom, Jayapura, Rabu (10/4).

Kegiatan karya bakti yang dilakukan oleh Personel Pos Kout Km 31 dipimpin oleh Serka Imam bertujuan untuk mencegah datangnya penyakit.

“Lingkungan di Masjid Fissabilillah sini apabila turun hujan maka akan tergenang air dan berlumpur, sehingga Warga kurang nyaman apabila akan melaksanakan Ibadah di Masjid,” ujar Serka Imam.

Dengan bergotong royong bersama Warga, personel Satgas melakukan penimbunan di tempat-tempat yang tergenang dengan material tanah dan bebatuan. Selain memberikan rasa nyaman dalam beribadah juga dapat mencegah timbulnya penyakit dari genangan air seperti Malaria.

Bapak Arif selaku pengurus masjid juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan bantuan personel Satgas. Terlihat antusias Warga dari banyaknya yang hadir dalam kegiatan karya bhakti membersihkan lingkungan Masjid Fissabilillah.

“Warga disini menyambut baik dengan kegiatan-kegiatan karya bakti apalagi dilakukan bersama personel Satgas. Harapan kami kedepan personel Satgas tetap bersama warga untuk mengajak bersama-sama melakukan kegiatan yang seperti ini,” ungkap Bapak Arif.(ay)

 

 

 

 

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca