Lanal Banyuwangi Siap Bantu Pemda Kembangkan Potensi Maritim

Banyuwangi,  Koranpelita.com

Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi, Lantamal V, Koarmada ll, siap membantu pemerintah daerah mengembangkan potensi maritim yang berada di wilayah kerja Lanal Banyuwangi sehingga bisa meningkatkan tarap hidup masyarakat wilayah pesisir agar lebih baik lagi.

Hal tersebut ditegaskan Komandan Lanal Banyuwangi Letkol Laut (P) Yulius Azz Zaenal,S.H.,M.Tr. Hanla saat melihat langsung kesiapan KAL Tabuhan di Dermaga Lanal Banyuwangi, Rabu (3/4).

Upaya Danlanal Banyuwangi menurunkan sejumlah pasukannya dalam rangka pengamanan Kunjungan Kerja Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti di Banyuwangi.

Kunjungan Menteri KKP ini, diawali dengan melihat potensi maritim yang ada di daerah Nangkring, Banyuwangi.

Daerah ini dikenal dengan perkampungan terapung, sehingga memiliki pemandangan yang indah.

Tidak hanya itu lanjut Danlanal, pemandangan bawah airnya pun masih memesona dengan keindahan terumbu karang dan ikan hias yang masih asli dan terawat, sehingga menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Banyuwangi ini.

Kunker Menteri Susi dilanjutkan ke lokasi lainnya yakni Tabuhan dan Menjangan dengan menggunakan perahu kayu nelayan didampingi KAL Tabuhan yang bertolak dari Pantai Boom.

Setiba di lokasi Menteri Susi dan jajaran Forkopimda meninjau langsung potensi wilayah laut disekitar Tabuhan dan Menjangan.

“Potensi maritim di wilayah Banyuwangi, akan bernilai ekonomi tinggi bila di kembangkan dengan baik, maka perlu kerjasama yang baik antara pemerintah, pihak pihak terkait dan masyarakat sendiri,” pungkas Menteri KKP ini.(ay)

 

About ahmad yani

Check Also

LATMA HELANG LAUT 21B/24, TNI AL DAN ROYAL BRUNEI NAVY BERHASIL TUNTASKAN LATIHAN DI LAUT JAWA

Laut, Koranpelita.com Latihan Bersama (Latma) Helang Laut 21B/24 antara TNI AL dan Royal Brunei Navy …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca