Dankodiklatal  Buka Rapat Anggota Puskopal Kodiklatal ke-54

Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Dedy Yulianto secara resmi membuka Rapat Anggota Pertanggungjawaban Pengurus dan Pengawas Puskopal Kodiklatal Tahun Buku 2018 yang dilaksanakan di gedung Moeljadi Kesatrian Bumimoro Kodiklatal.

 Surabaya, Koranpelita.com– Rapat Anggota Puskopal Kodiklatal ke-54 ini mengusung tema: “Dengan menumbuhkan jiwa berkoperasi, kita kembangkan pilar usaha Kopal yang mandiri dalam rangka meningkatkan kesejahteraan anggota Kopal beserta keluarganya”.

Hadir dalam pembukaan Rapat Anggota tersebut Wadan Kodiklatal Laksma TNI Sugeng Ingkaweruh, SE., MM., para Direktur Kodiklatal, Kabid Usaha Inkopal Kolonel Laut (T) Hery Suyanto, Kepala Dekopinwil Prov. Jatim Drs. Ekonomi Tri Harsono, Kepala bidang kelembagaan dan pengawasan Dinas Koperasi serta UKM Prov. Jatim Cepi Syukur Laksana, S.H.. Akuntan Publik Bpk. Yufiko dari KAP Maroeta dan Nursodig, Pengurus Gabungan Jalasenastri Kodiklatal, para komandan Kodik, Puslat dan Komandan Pusdik jajaran Kodiklatal, serta para pengurus dan pengawas Puskopal Kodiklatal.

Dankodiklatal Laksda TNI Dedy Yulianto menyampaikan bahwa pelaksanaan Rapat Anggota dengan agenda laporan pertanggungjawaban pengurus dan pengawas Puskopal Kodiklatal Tahun Buku 2018 ini,  harus dilaksanakan karena merupakan amanat konstitusi dan sebagai bentuk pertanggungjawaban pengurus dan pengawas puskopal kepada  seluruh  anggota  selama  satu  tahun  masa kerja.

Dankodiklatal berharap,  agar seluruh anggota Puskopal, yang terdiri dari  primkopal-primkopal,  bisa  berperan aktif dengan memberikan saran yang bersifat membangun guna perbaikan Puskopal ke depan.

Pada kesempatan tersebut, Dankodiklatal memberikan apresiasi positif terhadap laporan pertanggungjawaban pengurus dan pengawas Puskopal, karena telah melaksanakan kegiatan sesuai dengan Rencana Kerja dan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja  (RK dan RAPB)  Tahun  Buku 2018, sehinggaPuskopal Kodiklatal dapat berkembang dengan baik.

Berdasarkan hasil evaluasi Kinerja terhadap beberapa Primkopal  jajaran Kodiklatal selama tahun 2018, Puskopal Kodiklatal dibawah pimpinan Kolonel Laut (K) Samsun Hadi menetapkan Primkopal Kodikmar mendapat predikat terbaik pertama, kemudian Primkopal Puslatdiksarmil terbaik kedua dan Primkopal Kodikopsla meraih predikat terbaik ketiga. Penghargaan terhadap ketiga primkopal terbaik itu, diserahkan langsung oleh Komandan Kodiklatal Laksda TNI Dedy Yuyianto.(ay)

 

About ahmad yani

Check Also

Dankodikdukum Dialog Bersama TVRI Bahas Peran Lemdik TNI AL dan Hardikal 2024 Di Ranah Publik TVRI

Surabaya, koranpelita.com Guna makin menggelorakan rangkaian kegiatan Hari Pendidikan TNI Angkatan Laut (Hardikal), Komandan Kodikdukum …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca