Komandan Pusat Latihan dan Pendidikan Dasar Kemiliteran (Danpuslatdiksarmil) Kolonel Marinir Agus Dwi Laksana mewakili Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal) Laksda TNI Dedy Yulianto memimpin acara gelar perlengkapan untuk siswa Dikmata 39/1 di lapangan Candradimuka, Puslatdiksarmil, Juanda, Sidoarjo.
Surabaya, Koranpelita.com-Sebanyak 800 casis Dikmata tersebut, mendapat berbagai perlengkapan mereka selama mengikuti pendidikan dasar keprajuritan dan pendidikan dasar golongan (Diksargol) selama kurang lebih lima bulan di Puslatdiksarmil Juanda dan Puslatpur Purboyo, Malang Selatan.
Dalam kesempatan itu, Danpuslatdiksarmil dengan didampingi oleh para perwira stafnya secara teliti memeriksa satu persatu kelengkapan yang harus diterima Casis Dikmata dan memastikan kualitasnya sesuai dengan standar militer, sehingga saat digunakan aman dan tahan lama.
Beberapa kelengkapan yang diterima Casis Dikmata 39/1 tahun anggaran 2019 ini diantaranya, pakaian dinas lapangan (PDL), sepatu PDL, Kaos kaki, kelambu tidur, mug minum, handuk mandi, ransel dan sebagainya.
Selanjutnya, kelengkapan tersebut harus sudah siap digunakan pada saat upacara pembukaan pendidikan Dikmata Angkatan 39 gelombang I tahun anggaran 2019 yang rencananya akan dipimpin oleh Dankodiklatal, hari ini.
Hadir pada acara tersebut Wadan Puslatdiksarmil, para Komandan sekolah, perwira staf Puslatdiksarmil, para perwira perwakilan dari Kepabanan IV/logistic, kepabanan I/perencanaan serta beberapa orang pengasuh dan pelatih siswa.(ay)