Prajurit Marinir Bitung Bersihkan Eceng Gondok di Danau Tondano

Minahasa,  Koranpelita.com

Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan VIII menggelar bersih-bersih eceng gondok di Danau Todano, di Desa Tasuka, Kakas Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara bersama dengan ASN Pemda Tondano dan unsur TNI Polri setempat dalam rangka mendukung pembinaan potensi maritim tahun 2020 yang dilaksanakan pada hari Jumat (7/2)

“Kegiatan ini merupakan kepedulian lingkungan di Kabupaten Minahasa terutama diwilayah Danau Tondano yang dipenuhi eceng gondok,” kata Danyon Marinir Bitung Letkol Mar Nandang Permana Jaya, S.E. saat di temui awak media.

Pada kegiatan pembersihan yang dilaksanakan mulai dari Jumat pagi itu, eceng gondok diangkat dan dikumpulkan untuk diangkut dengan truk milik Dinas Kebersihan Kabupaten Minahasa.

Adapun tujuan serta sasaran dari dilaksanakannya pembersihan eceng gondok ini adalah untuk menjaga kelestarian Danau Tondano sendiri yang saat ini sudah dipenuhi oleh eceng gondok. Hadir bersama prajurit Batalyon Marinir Bitung adalah personel prajurit Lantamal VIII Manado, ASN Pemda Minahasa, para pemuda dan masyarakat sekitar Danau Tondano.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Jadi Narasumber Seminar Nasional Peringatan Hardikal Ke-78

Surabaya, koranpelita.com Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan TNI Angkatan Laut (Hardikal) Ke-78 Tahun 2024, TNI …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca