Danlanal Denpasar Laksanakan Kunjungan Kehormatan Kepada Kapolda Bali

Surabaya, Koranpelita.com

Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Denpasar Kolonel Laut (P) I Komang Teguh Ardana, S.T., M.A.P., melaksanakan kunjungan kehormatan kepada Kapolda Bali Irjen Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si., bertempat di Longe Andalan Mako Polda Bali, Selasa (30/3).

Kunjungan kehormatan atau Courtesy Call (CC) tersebut dalam rangka silaturahmi dan memperkenalkan diri selaku pejabat baru sebagai Komandan Lanal Denpasar, sekaligus dalam rangka memperkuat sinergi antara TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan negara, khususnya di Bali.

Lebih lanjut Danlanal Denpasar juga menyampaikan bahwa beberapa hari yang lalu TNI AL dalam hal ini Lanal Denpasar telah melaksanakan Baksos yang bertempat di Pulau Serangan dan daerah Celukan Bawang yang melibatkan unsur dari Kepolisian setempat. Danlanal berharap kedepannya dapat meningkatkan kerjasama dan Sinergitas disetiap kegiatan khususnya dibidang kemaritiman.

Dalam sambutannya Kapolda Bali mengucapkan terima kasih atas kunjungan ini, dan berharap di tengah suasana pandemi yang belum kunjung reda ini TNI/Polri turut berperan dalam memutus rantai penyebaran Covid 19 dan selalu mematuhi imbauan pemerintah untuk tetap menjaga Bali agar selalu damai melalui sinergitas Polri dan TNI. “Sehingga Bali tetap damai, sehat dan pulih kembali sebagai destinasi pariwisata yang bisa kembali dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun mancanegara,” harap Irjen Putu Jayan Danu.

Turut hadir mendampingi dalam kegiatan tersebut Dirpolair Polda Bali Kombes Pol. Toni Ariadi Effendi, Wadansat Brimob Polda Bali AKBP Robby M.S, Pgs. Palaksa Mayor Laut (PM) Bondan Kejawan, S.H serta Pasintel Lanal Denpasar Mayor Mar Bambang Eka Lubis, S.E.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca