Dandim 0705/Magelang, Silaturahmi Dengan Tokoh Agama

Magelang, Koranpelita.com

Kodim 0705/Magelang meningkatkan tali silaturahmi dan komunikasi sosial (Komsos) dengan para tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah Kodim 0705/Magelang.

Dandim 0705/Magelang Letnan Kolonel Arm Rohmadi, S.Sos., M.Tr (Han) mengawali kegitan tersebut dengan melaksanakan silaturahmi dan komunikasi sosial (Komsos) dengan mengunjugi kediaman Gus Yusuf, yang merupakan pengasuh Pondok Pesantren API Tegalrejo, Senin (8/3/21).

Tiba di Ponpes API, dengan didampingi oleh Danramil 09 Tegalrejo Kapten Caj Budi Krismanto, Dandim 0705/Magelang diterima oleh KH Yusuf Chudhori atau yang lebih terkenal dengan nama Gus Yusuf.

Dalam pertemuan yang berlangsung dengan suasana kekeluargaan itu, Dandim memperkenalkan diri. Sebagai Dandim yang baru, Letnan Kolonel Arm Rohmadi perlu minta masukan-masukan dari Gus Yusuf guna mendukung tugas-tugas dalam memimpin Kodim 0705/Magelang.

Letkol Arm Rohmadi mengatakan, silaturahmi itu merupakan wadah untuk mendiskusikan banyak hal guna mendorong kemajuan pembangunan bangsa dan negara, terutama wilayah Magelang.

“Tentu masing-masing pihak memiliki peran penting sesuai tugas pokok dan fungsinya dalam proses pembangunan, sehingga perlu disinergikan dalam nuansa kebersamaan,” ujarnya.

Sebagai pimpinan pondok pesantren, Gus Yusuf menceritakan tentang kegiatan para santri saat ini, para santri harus tetap ngaji dan belajar ditengah kondisi pandemi covid. Gus Yusuf juga mengatakan kegiatan khataman tahun ini juga dilakukan berbeda dengan tahun-tahun lalu.

“Kalau tahun-tahun yang lalu, saat khataman kita sampai menutup jalan, saat ini kegiatan khataman dilakukan di dalam pondok dengan acara yang sederhana” ujar Gus Yusuf. (tuti)

About suparman

Check Also

Dankodiklatal Tinjau Gladi Serbuan Operasi Amfibi di Pantai Banongan Situbondo

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca