Akses Menuju Desa Kertarahayu Sulit, TMMD Kodim 0509/Kab Bekasi Bangun Jalan 210 Meter

Bekasi, koranpelita.com – Akibat sulitnya akses menuju Desa Kertarahayu, Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi, pada tahun 2021 Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 0509/Kab Bekasi melakukan pembangunan jalan penghubung Desa Kertarahayu.

Jalan yang dibangun TMMD ke-110 tersebut panjangnya mencapai 210 meter dengan lebar 2,5 meter. Pembangunan jalan penghubung tersebut dilakukan dengan pengecoran, guna mempermudah warga desa dan masyarakat lainnya untuk mengakses Desa Kertarahayu. Sehingga teehindar dari ketertinggalan.

Bukan hanya jalan penghubung desa, Tim satuan tugas (satgas) TMMD 110 Kodim 0509/Kab Bekasi juga melakukan pembangunan terhadap Posyandu yang ada di Desa Kertarahayu.

Dalam pelaksana pekerjaan pisik tersebut, tampak tim satgas TMMD 119 bekerjasama dan bahu membahu dengan warga Desa Kertarahayu sebagai penerima manfaat demi merealisasikan pembangunan.

Bahkan, meski pembangunan berada ditengah kampung, tim satgas TMMD terlihat begitu bersemangat dan terus berbaur dengan warga untuk melakukan aktivitas pembangunan. Hal itu seperti kegiatan yang dilaksanakan tim satgas TMMD dan warga, Sabtu (06/03/2021).

Seorang warga Kampung Ciloa, Desa Kertarahayu, Kec Setu mengungkapkan, awalnya jalan desa ini merupakan tanah, dan sudah rusak pula. Sehingga warga Desa Kertarahayu sangat berterimakasih dengan adanya pembangunan jalan dan posyandu.

“Terimakasih kepada TMMD Kodim 0509/Kab Bekasi, semoga kedepan Desa Kertarahayu akan lebih maju lagi, karena jalan tidak sulit lagi dan punya posyandu,” ujarnya. (Ane)

About redaksi

Check Also

JELANG HUT KE-79 KORPS MARINIR, KORPS MARINIR TNI AL GELAR OLAHRAGA BERSAMA

Jakarta, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Korps Marinir TNI AL yang …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca