Sampit, Koranpelita.com.
Ada yang menarik dari gelaran Turnamen Catur Bank Kalteng Cup 27-29 November 2020 lalu di Sampit yang menghadiahkan uang tunai total Rp.20 juta dengan kategori pertandingan Senior umum catur cepat 30 menit, catur kilat lima menit, pelajar SD, SLTP dan SLTA serta senior putri. Sempat tertunda pelaksanaannya,dan akan ditunda lagi karena pandemi Covid 19 di daerah ini meningkat.
Akhirnya turnamen ini bisa juga dilaksanakan setelah ada support dari Ketua Pengprov Percasi Kalteng Agustiar S.IKom yang kini anggota Komisi III DPR RI , dan juga mantan pecatur yunior Kalteng yang pernah memperkuat Kalteng pada Kejurnas Catur di SalatigaJawa Tengah tahun 1988 dan Kejurnas di Banjarmasin tahun 1990.
Prosedur pun ditempuh panitia Turnamen Catur Bank Kalteng Cup dengan meminta izin kepada Satgas Penanganan Covid 19 Kotim dengan memperhatikan penerapan protokol kesehatan Pandemi Covid 19.Jarak antar papan catur dan pemain dibuat renggang supaya tidak berdekatan , tiap papan catur dimeja pertandingan juga disediakan hand Sanitizer, panitia juga menyediakan masker, bagi pemain yang lupa membawa masker juga waktu tandingnya saat itu akan dipotong tiga menit,kemuduan juga disediakan cuci tangan pakai sabun dan hand Sanitizer, dan setiap pemain atau penonton yang berkerumun, juga diperingatkan panitia untuk tidak berkerumun.
Turnamen Catur Bank Kalteg Cup yang digelar di Sampit 27-29 November 2020 telah memberikan contoh yang baik bagi ketaatan menerapkan prokes di era pandemi covid 19 yang entah kapan berakhir ini?
Tetapi Bank Kalteng Cabang Sampit telah menunjukkan kepeduliannya untuk turut mengembangkan olahraga catur, tidak hanya menggelar turnamen ini di era pandemi covid 19 namun juga menunjukkan kepeduliannya melalui program CSR terhadah olahraga catur di Sampit. ( RAG).