Disnaker Harus Siap Songsong Kesempatan Kerja Bandara

Songsong Kesempatan Kerja di Bandara Syamsudin Noor, Disnaker Harus Siap.

Banjarmasin, Koranpelita.com

Wakil rakyat di DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) menghimbau kepada dinas tenaga kerja (disnaker) setempat, agar sedini mungkin mempersiapkan tenaga kerja, menyongsong terbukanya peluang kerja, karena rampungnya pembangunan pengembamgan Bandara Syamsudin Noor di Kota Banjarbaru awal tahun depan nanti.

Dengan kesiapan dini tersebut, maka peluang kerja khususnya bagi putra-putri daerah lebih mendapat kesempatan.
” Saya minta dinas tenaga kerja mulai mempersiapkan sumber tenaga kerja khususnya bagi putra-putri asal daerah,” ujar Sekretaris Komisi IV DPRD KalselzHM Lutfi Saifuddin, di Banjarmasin, Selasa (9/4).

Diapun meminta agar kebutuhan tenaga kerja sekitar 5.000 hingga 8.000 orang tersebut dapat memprioritaskan tenaga kerja asal daerah, kecuali, jika menyangkut pekerja yang tergolong khusus maka boleh-boleh saja mendatangkan dari luar.

Politisi Partai Gerindra yang tak pelit komentar ini menegaskan, dalam waktu dekat Komisi IV membidangi kesejahteraan sosial dan ketenagakerjaan ini akan melakulan dengar pendapat dengan dinas terkait guna membahasnya.

” Kita akan tanyakan sejauhmana kesiapan SDM lokal kita, karena kita tidak ingin semua tenaga kerja nantinya didominasi luar. Minimal 80 persen harus lokal. Untuk memperkuat posisi tenaga kerja daerah, maka disarankan agar pemerintah daerah membuat regulasi setingkat peraturan gubernur(pergub) untuk melindungi tenaga kerja daerah. Dengan begitu kesempatan kerja buat putra daerah pun dapat lebih terjamin.
” Nanti kita usulkan untuk membuat regulasinya, seperti pergub,” pungkas HM Lutfi Saifuddin.
Sementara, disnaker setempat belum
dapat dihubungi. (pik)

About redaksi

Check Also

Kowal Wilayah Surabaya Gelar Anjangsana Jelang HUT Ke-62, Kunjungi Purnawirawan dan Kowal Kodiklatal yang Sakit

Surabaya, koranpelita.com Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-62 tahun 2025, Korps Wanita TNI …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca