Panglima TNI dan Kapolri Kembali Tinjau RSKI Pulau Galang Batam

Kepri,  Koranpelita.com

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si., melaksanakan peninjauan ke Rumah Sakit Khusus Infeksi Pulau Galang Batam, Kepulauan Riau. Jumat (12/6/2020).

Tiba di bandara Hang Nadim, Panglima TNI bersama Kapolri mengawali kegiatan dengan menyerahkan bantuan simbolis berupa 2 Unit Mobil Toyota Inova yang diterima oleh Danrem 033/WP Brigjen TNI Harnoto, S.Sos.

“Kedua unit kendaraan ini nantinya akan digunakan untuk mobilitas tenaga medis RS Khusus Infeksi Pulau Galang,” Tegas Panglima TNI.

Kegiatan dilanjutkan Panglima TNI dan Kapolri menuju RS Khusus Infeksi Pulau Galang. Tiba di RS, Panglima TNI dan Kapolri menerima laporan dari Karumkit Rumah Sakit Khusus Infeksi Pulau Galang Kolonel ckm dr. K.Ihsan.

Panglima TNI dan Kapolri juga meninjau Ruang ICU serta fasilitas pendukung yang ada di Rumah sakit tersebut serta memeriksa Ruang isolasi yang dilengkapi tekanan negatif untuk ruangannya.

Selesai meninjau ruang ICU, Panglima TNI dan Kapolri kembali memberikan bantuan secara simbolis berupa peralatan medis yang diterima oleh perwakilan dari Para Medis RS Khusus Infeksi Pulau Galang, tak lupa Panglima TNI dan Kapolri mengucapkan terima kasih atas pengabdian para tenaga medis tersebut.

“Saat ini, kita memasuki masa transisi pada situasi Normal Baru dan menuju masyarakat yang produktif dan bebas Covid-19. Untuk itu langkah-langkah yang tetap harus diperhatikan adalah Disiplin Protokol Kesehatan,” Terang Panglima TNI.

Lebih lanjut Panglima TNI menyampaikan, bahwa Batam sebagai salah satu pintu masuk menuju Indonesia melalui Bandara dan Pelabuhan yang berstandar Internasional, maka dari itu proses Disiplin Protokol kesehatan harus dilaksanakan dengan pemeriksaan sesuai prosedur yang ditetapkan.

Selesai peninjauan dari RSKI Pulau Galang, Panglima TNI dan Kapolri meninjau pelaksanaan disiplin protokol kesehatan di Kepri Mall Batam.

“Saya bersama Kapolri kesini (Kepri Mall), untuk mengecek secara langsung kondisi di lapangan dan memastikan kesiapan pelaksanaan pendisiplinan protokol kesehatan. Aturan harus dijalankan pengunjung maksimal 50% dari total kuota Mall,” Terang Panglima saat berbicara dengan Manajemen mall.

Turut hadir mendampingi Panglima TNI dan Kapolri dalam kesempatan tersebut Asops Panglima TNI, Aslog Panglima TNI, Asops Kapolri, Kadivpropam Polri, Pangdam I/Bukit Barisan dan Kapolda Kepri serta segenap Pejabat TNI Polri lainnya.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodiklatal Berikan Sepeda Listrik untuk Motivasi Kopka Totok yang Sedang Sakit Stroke

Surabaya, Koranpelita.com Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah memberikan sepeda listrik kepada Kopka …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca