Jakarta, Koranpelita.com
Pengurus CBS Jalasenastri Seskoal mendukung program pemanfaatan lahan tidur dalam upaya menciptakan ketahanan pangan, dalam bentuk melaksanakan kegiatan penanaman beberapa jenis bibit sayur sayuran dan pembenihan ikan lele yang pada kali ini dicoba dibudidayakan dengan media pembenihan dalam ember, Jumat (12/6).
Kegiatan ini dilaksanakan oleh ibu ibu Jalasenastri yang tinggal di dalam lingkungan komplek Seskoal.
Ke depan diharapkan kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berlanjut sehingga dapat memberikan manfaat lebih dalam bidang ekonomi serta pemenuhan kebutuhan pangan bagi warga di lingkungan komplek Seskoal.(ay)