Pomal Lantamal V Ikut Aktif Dalam Pendisiplinan Masyarakat Surabaya Putus Mata Rantai Penyebaran Covid-19

Surabaya,  Koranpelita.com

Polisi Militer TNI Angkatan Laut (Pomal) Lantamal V beserta Staf Operasional Lantamal V dan Yonmarhanlan V menggelar operasi pendisiplinan protokol kesehatan di wilayah kerja Lantamal V yang pelaksanaannya sejak Senin, 1 Juni 2020 lalu.

Pendisiplinan protokol kesehatan ini dilaksanakan sesuai instruksi Pemerintah dan pimpinan TNI/TNI AL agar segenap TNI/TNI AL beserta jajarannya supaya melaksanakan operasi Pendisiplinan dalam pelaksanaan protokol kesehatan di wilayah PSBB Provinsi Jawa Timur, khususnya kota Surabaya dan sekitarnya pada tanggal 1 sampai dengan 7 Juni 2020.

Hal ini dilakukan seperti yang telah diketahui bersama bahwa Jawa Timur merupakan Daerah dengan tingkat penularan pandemic covid-19 cukup tinggi sehingga perlu pendisiplinan bagi kita semua untuk benar-benar mematuhi protokol kesehatan dalam penanganan wabah covid-19, ujar Komandan Lantamal V Laksma TNI Tedjo Sukmono, S.H., CHRMP., saat memimpil apel gelar pasukan pendisiplinan Pelaksanaan protokol kesehatan di wilayah PSBB Provinsi Jawa Timur, yang dihelat dilapangan Apel Mako Lantamal V Kemarin sore.

Operasi pendisiplinan dalam pelaksanaan protokol kesehatan dilaksanakan melalui tahapan preemtif dan preventif dengan mengedepankan tindakan edukasi persuasive dan humanis ini diharapkan masyarakat mau mematuhi protokol kesehatan seperti yang telah ditetapkan pemerintah tampa adanya paksaan ataupun tindakan yang sifatnya berlebihan. Protokol kesehatan yang dikedepankan adalah physical distancing (jaga jarak), penggunaan masker, selalu cuci tangan dengan sabun, serta tidak menyentuh area wajah (mata, hidung dan mulut).

Adapun sasaran operasi pendisiplinan oleh Satgas Lantamal V adalah ditempat-tempat keramaian ataupun fasilitas umum, dengan melaksanakan pengawasan dan pengendalian kegiatan masyarakat dengan baik, dengan berpedoman pada protokol penanganan wabah covid-19 serta senantiasa berkoordinasi dengan Pemda, Polri, Gugus Tugas, Pengelola dan Komando Operasi/Satuan/Instansi terkait guna kelancaran pelaksanaan kegiatan operasi tersebut.

Selama melaksanakan operasi pendisiplinan oleh Satgas Lantamal V (gabungan Pomal, Staf Operasional dan Yonmarhanlan V) ini baik ditempat-tempat keramaian maupun di fasilitas umum semua dapat terkendali dan masyarakatpun mau mengerti serta sadar akan resiko terpaparnya virus covid-19 terang Mayor Laut (PM) Wahyu yang sehari-hari menjabat sebagai kasi hartib Pomal Lantamal V usai melakukan operasi pendisiplinan.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca