Jakarta, Koranpelita.com
Bertempat dilapangan upacara Skadik 504 Wingdikum Jakarta, Jumat (13/3). Danwingdikum Kolonel Sus Evi Zuraida, S.H., M.H. mewakili Dankodiklatau Marsda TNI Tatang Harlyansyah, S.E.,M.M., secara resmi membuka Pendidikan Kursus Operator Bidang Logistik Angkatam Ke-2, Kursus Teknisi Komputer Angkatan Ke-15, Diklatjur PNS Kesehatan Angkatan Ke-23 dan menutup Pendidikan Kursus Kesetaraan Bamenjur Angkatan Ke-1. Dihadiri Pejabat Mabesau, Kodiklatau, Para Danskadik, Tamu Undangan dan Perwira Staf.
Dalam sambutan yang dibacakan Danwingdikum mengatakan mengikuti pendidikan merupakan kesempatan yang berharga, karena melalui pendidikan ini akan terbuka peluang-peluang mengembangkan pengetahuan dan kemampuan. “Pendidikan juga merupakan sarana yang tepat untuk meningkatkan kualitas dan mutu sumber daya manusia guna menjawab tantangan kedinasan yang sangat kompleks dan dinamis mengikuti perkembangan jaman,” jelasnya.
Untuk itu kepada Siswa Sus Operator Bidang Logistik Angkatan Ke-2, Sus Teknisi Komputer Angkatan Ke-15 dan Diklatjur PNS Kesehatan Angkatan Ke-23 diharapkan segera menyesuaikan diri dengan lingkungan lembaga pendidikan dan tumbuhkan motivasi dalam menerima materi pelajaran, sehingga tugas belajar yang dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar dan tepat waktu serta tercapai dengan optimal.
Selanjutnya, kepada mantan siswa Kursus Kesetaraan Bamenjur Angkatan Ke-1, Danwingdikum berharap dengan berakhirnya pendidikan ini agar dapat bertugas sebagai pembantu pengawas dengan dengan diberikannya pengetahuan dan keterampilan di bidang manajemen serta tetap memiliki sikap prilaku yang dilandasi jiwa Sapta Marga dan kesegaran jasmani yang baik. Karena pendidikan ini juga merupakan syarat yang utama untuk pendidikan Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa).
Pada kesempatan ini juga memutuskan kepada Serma Yohanes Cahyono kesatuan Lanud Adi Sucipto sebagai siswa lulusa terbaik siswa Kursus Kesetaraan Bamenjur Angkatan Ke-1.(ay)