Cianjur, Koranpelita.com
Melalui Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) berbagai potensi desa dapat dikelola dan dikembangkan, sehingga menjadi sumber pendapatan desa guna meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Sebagaimana yang dilakukan Bumdes Sukanagalih, Kecamatan Sukaresmi, Cianjur, Jawa Barat, dengan menetapkan visi sebagai Desa Wisata dengan menata dan menjual 5 destinasi sesuai keunikan wilayah. Hal ini dimaksudkan agar desa wisata menjadi sentra pergerakan ekonomi secara keseluruhan.
Dengan desa wisata, otomatis menghadirkan pengunjung sekaligus calon pembeli berbagai produk dan jasa masyarakat desa. Dari 5 destinasi, tahun ini sedang fokus membenahi Kampoeng Irigasi dan Kampoeng Tani yang sudah menyerap 30 pemuda putus sekolah sebagai tour guide dan 15 ibu-ibu sebagai penyedia kuliner.
Dengan kehadiran Kampoeng Irigasi saja, berdampak pada peningkatan pendapatan 50 anggota ojeg pangkalam Sukanagalih, 20 warung sepanjang jalur menuju lokasi dan 50 pedagang asongan masyarakat sekitar.
Selain itu, akan didirikan sentra produk kreatif masyarakat untuk mengakomodir kebutuhan pengunjung dengan standarisasi kualitas dan manajemen koperasi yang teratur.(Man Suparman)
000