Cianjur, Koranpelita.com
Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak tahun 2020 di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat,akan digelar Minggu (23/2) di 248 desa. Plt Bupati Cianjur, H.Herman Suherman,menjamin pelaksanaan Pilkades aman dan lancar.
Menjelang Pilkades dilaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Pamong Anjur Tahun 2020 di Halaman Makopolres Jalan KH. Abdullah Bin Nuh Cianjur, Minggu (16/02).
“Saya yakin dengan kekompakan, InsyaAllah menjamin keamanan dan ketertiban sampai pada pelaksanaan Pilkades pada 23 Februari 2020 nanti,” kata Herman dihadapan peserta gelar pasukan.
Dia pun mengimbau bagi warga pemilih silahkan datang ke TPS – TPS untuk melaksanakan pemilihan pilkades yang akan dilaksanakan nanti.
Apel Gelar Pasukan Operasi Pamong Anjur Tahun 2020 dipimpin langsung oleh Kapolres Cianjur AKBP Juang Andi Priyanto,”Tujuan diselenggarakannya apel sebagai upaya antisipasi dan pengamanan Pilkades serentak di kabupaten agar memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat.
AKBP Juang Andi Priyanto, mengemukakan, jajaran Forkopimda dan semua steakholder yang ada siap untuk mengamankan pelaksanaan Pilkades. Kekuatan personil yang juga dibantu oleh Polres sebelah, kekuatan dari kodim 0608 Cianjur, Pol PP Pemkab juga dari Brimob Polda.
Sementara itu, Dandim 0608 Cianjur, Letkol Inf. Rendra Dwi Ardhani, menyatakan Kodim 0608 Cianjur sudah siap dengan personilnya dalam rangka mendukung kegiatan ini.
Menurutnya, sedikitnya 300 personil dan 247 Babinsa yang siap mengamankan memback up Polri bekerjasama dengan steakholder yang ada. (Man Suparman)
0000