Ribuan masyarakat dan pelajar, Kamis (21/3) menyerbu Lanud Soewondo. Kehadiran mereka ke Pangkalan TNI Angkatan Udara yang dipimpin Komandan Lanud Soewondo Kolonel Pnb Dirk Poljte Lengkey dalam rangka menyaksikan atraksi The Jupiter Aerobatic Team (JAT).
Medan, Koranpelita.com-Atraksi The Jupiter tersbut dalam rangka Open Days Bulan Dirgantara tahun 2019 guna mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus menarik minat dirgantara bagi generasi muda bangsa.
Kegiatan Soewondo Open Days yang digelar di apron Charlie Lanud Soewondo ini mengundang perhatian dari warga Kota Medan dan sekitarnya. Ribuan warga terlihat antusias menghadiri kegiatan tersebut yang di dominasi oleh kaum pelajar mulai dari TK hingga SMA.
Sejak dibuka pada pukul 09.00 WIB, masyarakat langsung terlihat berbondong-bondong mendatangi lokasi kegiatan, khusus bagi sekolah Angkasa Lanud Soewondo, mulai dari pelajar tingkat TK, SD, SMP, SMA dan para guru juga orangtua turut serta menghadiri kegiatan tersebut.
Kehadiran Jupiter Aerobatic Team (JAT) dengan manampilkan Atraksi Manuver-manuver indah yang menghiasi langit Medan membuat decak kagum para pengunjung di apron charlie Lanud Soewondo.
Kegiatan ini di rangkai dalam rangka menyambut Bulan Dirgantara Indonesia 2019 yang diisi dengan atraksi paramotor, aeromodeling, static show persenjataan Paskhas TNI AU, Kosekhanudnas 3 dan kegiatan lomba fotografy dirgantara yang memperebutkan hadiah dan penghargaan dari Danlanud Soewondo.
Danlanud Soewondo Kolonel Pnb Dirk Poltje Lengkey ketika diwawancarai oleh media yang didampingi oleh Kolonel Pnb Dedy Susanto menjelaskan bahwa Tim JAT ini datang ke Lanud Soewondo dalam rangka misi ke Langkawi, dan singgah di Medan dalam rangka Bulan Dirgantara Indonesia tahun 2019 yang bertujuan untuk menimbulkan minat masyarakat, pelajar serta generasi penerus bangsa untuk lebih mencintai Dirgantara.
Selain itu, hal ini juga merupakan wujud dari pembinaan potensi dirgantara (Binpotdirga) guna mengenalkan TNI AU kepada masyarakat serta menarik minat bagi para generasi muda tentang TNI AU.
Setelah Pesawat parkir di apron charlie dengan aman, para pengunjung di beri kesempatan untuk melihat dari jarak dekat. Pada saat tersebut, para pengunjung kembali melontarkan pertanyaan-pertanyaan kepada para Penerbang JAT dan petugas yang berada di dekat pesawat.
Selain bertanya, para pengunjung juga mengabadikan momen tersebut dengan kamera HPnya masing-masing, dan tak jarang dari pengunjung mengajak Danlanud Soewondo, para Penerbang JAT dan petugas untuk berfoto bersama guna mengungkapkan rasa senang dan bangga mereka. (ay)