Kabupaten Tangerang, Koranpelita.com
5000 nelayan Pantura dan Petani Provinsi Banten yang tergabung dalam Aliansi Nelayan dan Petani Provinsi Banten (ANPAS) akan melakukan deklarasi dukungan kepada pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo-Sandi.
Acara dilaksanakan di Area Tempat Pelelangan Ikan Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang ini, rencananya akan dihadiri langsung oleh calon Wakil Presiden, Sandiaga Salahuddin Uno. Selain deklarasi dukungan, juga akan dilakukan dialog bersama dengan para nelayan, petani, dan pedagang yang ada di Kecamatan Kronjo.
Ketua ANPAS Abdul Mufakhir mengatakan, deklarasi untuk paslon 02 ini dilakukan karena Prabowo-Sandi niscaya mampu mengatasi permasalahan para nelayan, petani, dan pedagang yang terjadi selama ini. Juga mampu mengembangkan potensi ekonomi bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di wilayah tersebut dengan program Oke Oce Nasional.
Karena itu, ribuan nelayan, petani, dan pedagang melabuhkan dukungan untuk Prabowo-Sandi. Harapanya, dengan dukungan secara terbuka ini, membuat pasangan nomor urut dua akan lebih memperhatikan kesejahteraan para nelayan, petani, dan pedagang.
“Deklarasi ini kami lakukan karena kami yakin Prabowo-Sandi mampu mengatasi permasalahan di sini, khususnya nelayan,” ucap ketua ANPAS, yang akrab dipanggil fakhir ini, Rabu (20/3/2019)
Dia menuturkan, deklarasi ini sebagai wujud eksistensi para nelayan, petani, dan pedagang dalam mendukung pemenangan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut dua. “Ini wujud nyata dari kami untuk mendukung Prabowo-Sandi dalam Pilpres tahun ini,” pungkasnya. (madalin)