Kapolsek Tanjung Duren Gelar Silatuhrami Dengan Warga

Jakarta,Koranpelita.com

Kapolsek Tanjung Duren Jakarta Barat Kompol Agung Wibowo bersama jajaran mengadakan silaturahmi bersama warga RW 10 Kelurahan Grogol, Jakarta Barat, Kamis (16/01/2020) malam.

Hadir pada kesempatan tersebut antaranya Kapolsek Tanjung Duren Kompol Agung Wibowo beserta jajaran, Lurah Grogol Henny Agustin beserta staf, Ketua MUI kecamatan Grogol Ustad Rohman Ma’ruf, Ketua RW 010 Herman dan Para Ketua RT 01 s/d 10 Kelurahan Grogol, Jakarta Barat.

Dalam arahannya, Kapolsek Tanjung Duren Kompol Agung Wibowo memperkenalkan diri kepada warga RW 10 selaku Kapolsek baru di Polsek Tanjung Duren.

“Saya memohon kepada Ibu Lurah dan warga Rw 10, serta para Ketua RT untuk bekerjasama menjaga kamtibmas di lingkungan Rw 10 Kelurahan Grogol,” ucap Agung.

Setelah kita pelajari, lanjutnya, ternyata pelaku tawuran menggunakan medsos melalui Instagram, mereka mencari jati diri di sosmed dengan saling menantang diantara kelompok.

“Nanti diingatkan saja kepada anak-anak bahwa Polisi sudah mengetahui para admin Instagram dan kalau mereka tawuran akan diamankan,” katanya.

Berkaitan dengan adanya tawuran yang terjadi antara warga RW 10 dengan anak Kebon Pisang Jelambar, Agung menghimbau kepada orang tua, supaya mengingatkan dan mengawasi anaknya jangan sampai ikut tawuran, karena Polisi akan melakukan tindakan hukum kepada pelaku tawuran yang membuat resah masyarakat.

Hubungan Narkoba dengan Pelaku Gank motor dan tawuran sangat erat sekali.

“Ada kaitan dengan medsos apabila pelaku tawuran bisa melukai lawan dan bisa membunuh lawannya maka, pelaku tersebut akan dianggap jagoan dan disebut Tank. Dan dia selalu tampil di depan kalau tawuran,” imbuhnya.(Iv)

About redaksi

Check Also

Sidang Paripurna Akhir Masa Jabatan MPR 2019-2024: Bamsoet, Apresiasi Kiprah Anggota Dalam Menjaga Stabilitas Poitik dan Perjuangkan Kepentingan Rakyat

JAKARTA,KORANPELITA- Ketua MPR RI ke-16 Bambang Soesatyo menuturkan masa bakti MPR RI periode 2019-2024 merupakan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca