Peringatan Hari Dharma Samudera 2020 di Seskoal. (pen seskoal)

Seskoal Peringati Hari Dharma Samudera 2020

Jakarta,  Koranpelita.com

Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal) melaksanakan Upacara Peringatan Hari Dharma Samudera Ke – 58 tahun 2020, dipimpin oleh Inspektur Upacara (Irup) Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Dr. Amarulla Octavian, S.T., M.Sc., DESD., yang diwakili oleh Sekertaris Lembaga (Seklem) Kolonel  Laut (P) Apriyani, S.H.,M.M.,M.Si., (Han) dengan Komandan Upacara Letkol Marinir Untung Tarmanto, S.Pd, berlangsung di Lapangan Upacara Laut Jawa, Cipulir, Jakarta Selatan, Rabu (15/1).

Melalui amanat Kepala Staf TNI Angkatan Laut  (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., yang dibacakan oleh Seklem Seskoal mengatakan bahwa Hari Dharma Samudera pada hakekatnya merupakan bentuk penghormatan kita terhadap para pahlawan bangsa sekaligus mengenang  peristiwa yang terjadi di laut Arafuru, tepatnya  tanggal 15 Januari 1962.

Lebih lanjut dikatakan, Pertempuran Laut Arafuru yang terjadi pada tanggal 15 Januari 1962 merupakan peristiwa heroik dalam sejarah Angkatan Laut kita yang ditunjuk pelaut-pelaut kita dibawah kepemimpinan Komodor Yos Sudarso. Sebagai Prajurit Laut, beliau menunjukkan keteladanan dan inspirasi kepemimpinan dalam melaksanakan tugas yang diemban. Sifat rela berkorban dan iklas dalam bekerja merupakan nilai-nilai luhur yang ditunjukkan dalam peristiwa tersebut.

Oleh sebab itu nilai-nilai kejuangan Yos Sudarso dan pelaut-pelaut tersebut wajib diwarisi oleh seluruh prajurit TNI Angkatan Laut saat ini, yaitu agar tetap tegar dan pantang menyerah dalam menghadapi berbagai tantangan. Sejarah peperangan di Laut Arafuru yang menyebabkan meninggalnya Komodor Yosaphat Sudarso, dengan tenggelamnya KRI Macan Tutul menjadi saksi sejarah perjuanganya bangsa mempertahankan keutuhan dan kedaulaan Republik Indonesia.

Pekik penuh semangat Komodor Yos Sudarso menyerukan “Kobarkan semangat pertempuran”, yang diserukan melalui jaringan komunikasi mengiringi perlawanan RI Matjan Tutul menghadang armada Belanda meskipun pada akhirnya RI Macan Tutul tenggelam secara Gentle And Brave bersama sang Komodor Yos Sudarso yang gugur sebagai kusuma bangsa.

Turut hadir dalam upacara hari Dharma Samudera Ke-58 antara lain Pejabat Utama Seskoal, Patun dan Dosen Seskoal, 175 Perwira Mahasiswa Pendidikan Reguler (Dikreg) Seskoal Angkatan ke-58 TA.2020, serta Perwira ,Bintara, Tamtama dan Segenap Pegawai Negeri Sipil Seskoal.(ay)

About ahmad yani

Check Also

Dankodikopsla Kodiklatal Hadiri Penutupan Pelatihan Transition to Trained Trainers TNI AL

Surabaya, koranpelita.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap selesaikan captcha sekali lagi.

Eksplorasi konten lain dari www.koranpelita.com

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca