Karya Bakti Kotamaops-Kohanudnas Semester I tahun 2019 di Markas Satuan Radar (Strad) 216 Cibalimbing, Kecamatan Surade, Sukabumi, Jawa Barat, Senin (18/3).
Sukabumi, Koranpelita.com-Kegiatan Karya Bakti tersebut dibuka Staf Ahli Hanudgab (Pertahanan Udara Gabungan) Markas Kohanudnas Letnan Kolonel Pnb Abdul Haris, MMPOL., MMOAS., mewakili Pangkohanudnas Marsda TNI Imran Baidirus, S.E.
Karya Bakti bagi masyarakat dilaksanakan di wilayah Satrad 216 Cibalimbing sebagai salah satu satuan jajaran Kohanudnas, dengan pekerjaan fisik berupa perbaikan tembok dan plafon masjid, pembuatan kamar mandi dan toilet masjid, perbaikan kondisi gedung madrasah di Desa Purwasedar serta ceramah Bela Negara bagi pemuda dan warga yang ada di sekitar Satrad Cibalimbing oleh Mayor Sus Agung, staf Hukum dari Markas Kohanudans .
Pangkohanudnas Marsda TNI Imran Baidirus, S.E., menyampaikan jati diri TNI adalah Tentara Rakyat, Tentara Pejuang, Tentara Nasional dan Tentara Profesional. TNI dan rakyat merupakan satu kesatuan yang tidak dapat terpisahkan, rakyat adalah sumber di mana prajurit TNI berasal.
Oleh karena itu, sebagai wujud kepedulian TNI kepada masyarakat, Kohanudnas melaksanakan karya bakti kepada masyarakat di wilayah Satrad 216 Cibalimbing yaitu di Desa Purwasedar, Ciracap, Sukabumi sebagai wujud darma bakti TNI dalam membantu permasalahan yang terjadi di masyarakat.
Sedangkan Komandan Satrad 216 Cibalimbing Mayor Lek Panca Prawira, S.T., menyambut baik kegiatan Karya Bakti Kohanudnas di Cibalimbing yang bertemakan “Melalui Kegiatan Karya Bakti TNI, Kita Wujudkan Semangat Kebersamaan Gotong-royong dan rasa Kekeluargaan serta Memperkokoh Kemanunggalan TNI-Rakyat”.
Diyakini melalui Karya Bakti dengan beberapa pekerjaan fisik dan ceramah tersebut tersebut keberadaan Satrad 216 akan makin dirasakan oleh masyarakat yang ada disekelilingnya melalui kepedulian membantu permasalahan yang terjadi di masyarakat.
Acara pembukaan Karya Bakti meliputi penyerahan alat kerja kepada tiga perwakilan masyarakat dan sambutan inspektur upacara. Upacara dihadiri pula oleh pejabat militer, kepolisian dan sipil dari Kecamatan Surade, seperti Koramil, Polsek, pejabat pemerintahan Kecamatan Surade dan Ciracap serta Satpol PP. Turut hadir pula Kepala Desa Pasiripis, Purwasedar, unsur-unsur organisasi kepemudaan seperti FKPPI, KNPI, Pramuka Saka Dirgantara, Karang Taruna Desa Pasiripis, instansi swasta terkait, para purnawirawan dan lainnya.(ay)